BolaStylo.com - Debut Witan Sulaiman bersama skuat utama FK Radnik Surdulica di Liga Serbia mendapat sorotan tajam media Vietnam.
Tak hanya media dalam negeri, debut Witan Sulaiman untuk FK Radnk Surdulica di Liga Serbia mendapat sorotan dari media asing.
Witan Sulaiman telah menandai debutnya bersama tim asal Serbia, FK Radnik Surdulica di ajang Liga Serbia pada Sabtu (13/6/2020) atau Minggu dini hari WIB.
Pemain timnas Indonesia kelompok umur itu tampil membela FK Radnik Surdulica kontra Radnicki Nis di Stadion FK Radnik.
Witan Sulaiman diturunkan pada menit ke-65 menggantikan striker utama FK Radnik Surdulica, Bogdan Stamenkovic.
Baca Juga: Jarang Diketahui! Khasiat Luar Biasa Air Rendaman Kulit Bawang Putih
Namun, penampilan Witan Sulaiman kali ini belum membuahkan hasil manis bagi FK Radnik Surdulica.
Pesepak bola berusia 18 tahun itu belum mampu memberikan kemenangan untuk timnya di laga debut tersebut.
FK Radnik Surdulica harus menelan kekalahan dari Radnicki Nis di kandang sendiri dengan skor cukup mencolok 2-4.
Kekalahan ini membuat FK Radnik Surdulica mengalami penurunan peringkat di posisi ke-12 di klasemen sementara Liga Serbia.
Baca Juga: Meski Ketakutan, Mike Tyson Akui Penjara Layaknya Rumah Kedua Baginya
Sementara itu, perhatian untuk debut Witan ini tak hanya muncul dari Indonesia saja, media salah satu negara ASEAN pun turut menyoroti aksi Witan.
Media Vietnam, Bongda24h.vn turut mengabarkan pemberitaan mengenai laga debut Witan Sulaiman bersama salah satu klub di Liga Eropa.
'Bintang Indonesia berusia 18 tahun itu melakukan debutnya di Liga Serbia' judul berita media Vietnam dalam pemberitaan terkait Witan.
Lebih lanjut, Bongda24h.vn menyoroti menit bermain Witan selama 26 menit meski usianya terbilang masih sangat muda.
Baca Juga: Urusan Solidaritas, Guardiola Akui Bintang Manchester United yang Terbaik!
Selebihnya, media Vietnam ini mengulas bagaimana perjalanan karier Witan mulai dari membela timnas Indonesia kelompok umur hingga karier klub.
Tak sampai disitu, kiprah Witan Sulaiman di Eropa juga dikaitkan dengan bintang muda timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri yang lebih dulu berkarier di Polandia.
Namun, Bongda24h.vn menyoroti penampilan Egy bersama Lechia Gdansk, bergabung sejak 2018 tetapi baru membuat tiga penampilan di tim utama.
Di akhir pemberitaannya, Bongda24h.vn juga menyinggung mengenai kemungkinan degradasi tim yang dibela Witan Sulaiman.
Baca Juga: Depresi Puluhan Tahun, Calon Lawan Mike Tyson Selamat dari Bunuh Diri Karena Ganja
Source | : | bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR