Kalau habis makan kita langsung tidur, maka pencernaan tidak akan sempurna," sebagaiaman yang diungkapkan Annisa dalam Webinar pada Senin (22/6/2020) yang dilansir dari Kompas.com.
Kondisi itu bisa membuat asam lambung naik.
"Esophageal clearance (pembersihan kerongkongan setelah makan) tidak sempurna, asamnya naik, tentu saja terjadi gerd, sfingter juga tidak menutup dengan kencang dan sempurna."
Kenaikan asam lambung yang sering terjadi, akibat kebiasaan langsung tidur setelah makan, dapat mengakibatkan radang atau kerusakan sel-sel pada kerongkongan maupun faring.
Dalam jangka panjang, kondisi itu bisa menyebabkan rasa tidak nyaman, suara berubah dan paling bahaya bisa menimbulkan serangan asma.
Maka dari itu, setelah makan akan lebih baik jika kita duduk tegak atau berdiri dan jangan tiduran apalagi tidur.
Dampak buruk kedua dari tidur atau tiduran setelah makan adalah bertumpuknya lemak di tubuh.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR