Hang on a minute there, Steve! ????
???? #ManCity pic.twitter.com/mzu0DTRTjP
— Manchester City (@ManCity) June 28, 2020
"Dia akan tetap di sini. Dia akan tetap di sini dan bergabung ke sini, oke," kata Bruce.
"Dia datang khusus untuk Newcastle malam ini."
"Dia bilang sudah cukup dengan Manchester City dan dia akan bergabung dengan Newcastle," tutur Bruce melanjutkan.
Baca Juga: Usai Liverpool Juara, Jamie Carragher Sebut Legenda Man United Masuk Gua
Di sisi lain, Bruce tak segan memuji performa Kevin De Bruyne pada laga tersebut.
"Permainan yang bagus. Selamat, selamat," kata Steve Bruce sambil memegang lengan kiri De Bruyne dan pergi sambil tersenyum.
Wajar saja jika Bruce melontarkan candaan ingin mendatangkan Kevin De Bruyne.
Baca Juga: Menurut Gary Neville Manchester United Harus Belajar dari Liverpool Soal Satu Hal Ini
Sebab, gelandang fenomena berusia 29 tahun itu merupakan pemain kunci Man City pada Liga Inggris musim ini.
Dia telah mencatatkan 19 assist dan menjadi pencetak assist terbanyak di Liga Inggris.
Selain itu, Kevin De Bruyne juga sanggup mengukir 10 gol di liga tertinggi di Negeri Ratu Elizabeth itu.
Source | : | BolaSport.com |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR