BolaStylo.com - Rekrutan anyar Chelsea, Timo Werner membeberkan alasannya tolak salah satu rival barunya di Liga Inggris, Manchester United dan beberapa tim lain.
Chelsea baru saja menyelesaikan perekrutan Timo Werner yang disebutkan transfermart nilai transfernya mencapai 53 juta euro.
Timo Werner dikabarkan akan hengkang dari RB Leipzig ke Chelsea terhitung dari esok hari (1/7/2020) untuk resmi bergabung dengan pasukan Frank Lampard.
Setelah memastikan bergabung dengan The Blues, pemain berusia 24 tahun itu membeberkan fakta menarik terkait kepindahannya.
Dimana ia menyebutkan bahwa sebenarnya Werner hampir saja bergabung dengan salah satu rival Chelsea di Liga Inggris, Manchester United.
Dilansir BolaStylo.com dari Manchester Evening News, Timo Werner menolak tawaran Man United hanya karena Setan Merah tidak serius dalam merekrutnya.
Baca Juga: Dibarter Barcelona ke Juventus, Begini Komentar Arthur Melo
Bagi Werner, memang banyak tim yang melayangkan menawaran kontrak, namun hanya Chelsea yang memberikan pelayanan paling menyenangkan baginya.
Timo Werner pun membenarkan bahwa ia telah memutuskan ingin menjadi pasukan Lampard beberapa pekan lalu.
"Saya setuju beberapa minggu yang lalu," kata Timo Werner.
"Semuanya sangat tidak bermasalah karena saya sebenarnya punya banyak waktu untuk memikirkannya sebelum periode (virus) corona.
"Bukan rahasia lagi bahwa ada beberapa penawaran, dan bisa jadi saya bergabung," ucapnya ketika ditanya kemungkinan bergabung dengan Man United," pungkasnya
Baca Juga: Kerap Diminum Orang Indonesia, Teh Ternyata Punya Banyak Jenis yang Mungkin Belum Kamu Tahu
Selain itu, ia menyebutkan bahwa Liverpool dan Inter Milan pernah menjadi pertimbangan lainnya setelah Manchester United.
"Ada beberapa klub top Eropa yang berjuang untuk mendapatkan saya.
"Seluruh paket Chelsea London adalah yang terbaik untuk saya, permainan saya, dan karier saya," imbuhnya.
Di sisi lain, memang benar manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer menginginkan merekrut Timo Werner.
Namun prioritas Solskjaer bukanlah Werner melainkan wonderkid Borussia Dortmund, Jadon Sancho.
Baca Juga: VIDEO - Upacara Pemakaman Stiker Timnas Irak yang Positif Covid-19
Source | : | manchestereveningnews.co.uk |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR