BolaStylo.com - Tunggal putra legendaris China, Lin Dan mengungkap satu sosok yang membantu kariernya bersinar meski berstatus musuh.
Lin Dan bisa dibilang merupakan tunggal putra terbaik yang dimiliki dunia bulu tangkis China.
Lin Dan berhasil meraih emas Olimpiade dua kali pada Olimpiade Beijing 2008 dan Olimpiade London 2012, 5 gelar juara dunia, dua gelar piala dunia, emas Sudirman Cup bersama tim China, dan sederet gelar bergengsi lainnya yang sudah tak terhitung.
Sampai akhirnya memutuskan pensiun pada 4 Juli 2020 silam, Lin Dan masih tetap menjadi ancaman bagi para pebulu tangkis lainnya di usianya yang sudah 36 tahun.
Di balik kariernya yang bersinar di dunia bulu tangkis, Lin Dan mengakui peran besar dari rival bebuyutannya Lee Chong Wei.
Lin Dan mengakui jika Lee Chong Wei adalah salah satu sosok yang membantu kariernya bersinar.
Pasalnya, lawan yang luar biasa, akan selalu memacunya untuk berusaha lebih baik di setiap kompetisi.
Source | : | the star |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR