"Yang cukup umum ketika seseorang mengalami cedera humerus (tulang lengan) seperti ini. Ini memungkinkan Marc Marquez untuk memulai pemulihan mulai hari ini.
"Dia mulai dengan terapi untuk mengurangi hematoma. Dan dia akan melakukan pemulihan pada bahu, siku, pergelangan tangan, dan tangan," imbuhnya.
Kondisi Marquez yang tak sampai pada saraf radial menjadi faktor sang pembalap memiliki peluang 50 persen untuk tampil di Brno.
Seri ketiga MotoGP 2020 yang berlangsung di Sirkuit Brno, Republik Ceska ini digelar pada 9 Agustus 2020.
Baca Juga: Jika Marc Marquez Gagal di MotoGP 2020, Gelar Juara Tak Berarti!?
"Tanpa memengaruhi saraf radial, 'pintunya hanya setengah terbuka' untuk kembali pada Sirkuit Brno," ujar dr Xavier Mir.
"Namun, tetap saja, masih ada kemungkinan dia balapan di sana. Dia baik-baik saja, ceria, seperti biasa.
"Dengan harapan bisa kembali balapan untuk berusaha memperjuangkan kejuaraan dunia ini," imbuhnya.
JADWAL MOTOGP ANDALUSIA 2020
Sirkuit Jerez, Spanyol
Jumat, 24 Juli 2020
FP1: 14:55-15:40 WIB
FP2: 19:10-19:55 WIB
Sabtu, 25 Juli 2020
FP3: 14:55-15:40 WIB
FP4: 18:30-19:00 WIB
Q1: 19:10-19:25 WIB
Q2: 19:35-19:50 WIB*
Minggu, 26 Juli 2020
Warm-up: 14:20-14:40 WIB
Race: 19:00-19:45 WIB**
*Tunda Trans7 23.30 WIB; *Live Trans7
Streaming Balapan MotoGP Andalusia 2020
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR