BolaStylo.com - Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, diklaim berpeluang jadi juara dunia jelang perhelatan MotoGP Republik Ceska 2020.
Valentino Rossi akhirnya tampil memuaskan di seri kedua balapan musim ini setelah gagal total pada ajang MotoGP Spanyol 2020.
Sebelumnya, Valentino Rossi mendapat hasil buruk kala tampil pada ajang MotoGP Spanyol 2020 di Sirkuit Jerez, Sabtu (26/7/2020).
Valentino Rossi saat itu gagal finis setelah motornya bermasalah sejak putaran ke-19.
Baca Juga: Legenda MotoGP Akui Tak Suka Euforia Valentino Rossi di Seri Andalusia
Beruntungnya, Valentino Rossi meraih hasil memuaskan pada seri kedua MotoGP Andalusia 2020.
Pada balapan yang juga dihelat di Sirkuit Jerez itu, Valentino Rossi berhasil finis di posisi ketiga.
Dia menyentuh garis finis di belakang pembalap Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo, dan rekan setimnya di Monster Energy Yamaha, Maverickk Vinales.
Baca Juga: Rekan Senegara Valentino Rossi Malah Prediksi Marquez Bisa Juara MotoGP 2020
Kemenangan ini membuat Valentino Rossi berhasil mengakhiri dahaga selama 1 tahun 102 hari untuk naik podium lagi.
Source | : | Speedweek |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR