BolaStylo.com - Penyerang Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang, disebut telah bermain curang saat membawa Arsenal menjuarai Piala FA.
Pierre-Emerick Aubameyang menjadi aktor penting saat Arsenal menekuk Chelsea pada final Piala FA 2019-2020.
Laga Arsenal vs Chelsea pada babak final Piala FA berlangsung di Stadion Wembley, Sabtu (1/8/2020).
Pada laga tersebut, Pierre-Emerick Aubameyang menjadi salah satu pemain yang bermain penuh 90 menit untuk Arsenal.
Baca Juga: Arsenal Juara Piala FA, Mesut Oezil Batal Hengkang di Tengah Wisatanya
Aubameyang sukses menjadi penentu keberhasilan Arsenal merengkuh trofi Piala FA musim ini.
Bagaimana tidak, Aubameyang dua kali membobol gawang Chelsea pada menit ke-28 (penalti) dan ke-67.
Adapun gol semata wayang Chelsea diciptakan oleh Christian Pulisic pada menit ke-5.
Baca Juga: Ditinggal Sosok Penting ke Liverpool, Bintang Arsenal Kirim Pesan
Berkat penampilan impresif Aubameyang, wajah Arsenal bisa terselamatkan lantaran mereka membawa gelar Piala FA pada akhir musim.
Namun, ada beberapa sosok yang tak suka dengan keberhasilan Aubameyang mengantarkan Arsenal menjadi juara Piala FA.
Mantan pemain Chelsea, Chris Sutton, menyebut bahwa Aubameyang telah bermain curang saat Arsenal menumbangkan Chelsea.
Baca Juga: Arsenal Juara Piala FA, Chelsea Justru Kehilangan 3 Pemain Bintang
Dia menuduh kalau Aubameyang melakukan pemain diving di kotak terlarang sehingga wasit memberikan penalti untuk Arsenal.
"Jangan main-main, itu adalah diving. Itu curang," kata Sutton seperti dilansir Metro.
"Memang ada sedikit tarikan, namun Aubameyang tahu apa yang dia lakukan."
Baca Juga: Barcelona Dapat Kabar Bagus Jelang Lawan Napoli di Liga Champions
"Ada kontak, tetapi begitu minim. Dia telah membeli penaltinya!" pungkasnya.
Sementara itu mantan kiper Chelsea, Robert Green, justru mengungkapkan pandangan berbeda terkait laga Arsenal vs Chelsea.
Menurut Green, Aubameyang melakukan sebuah trik untuk mendapatkan penalti.
Namun, Green menilai wasit sudah tepat menjatuhkan keputusan dan Arsenal layak mendapatkan hadiah penalti.
"Aubameyang telah memanfaatkan kesalahan Cesar Azpilicueta untuk penaltinya. Saya telah melihat hal semacam itu beberapa kali," kata Green.
"Dia meunnggu sampai masuk ke dalam kotak penalti sebelum jatuh. Itu adalah permainan yang cerdik, layak untuk mendapat hadiah penalti," ujarnya.
Untuk diketahui, Aubameyang terlihat dijatuhkan oleh Cesar Azpilicueta sehingga wasit tidak ragu untuk menunjuk titik putih.
Nah, menurut Sutton, Aubameyang melakukan kecurangan pada momen tersebut.
Source | : | Metro |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR