BolaStylo.com - Pembalap Indonesia, Andi Farid Izdihar alias Andi Gilang, telah merampungkan sesi kualifikasi Moto2 Republik Ceska 2020.
Andi Gilang merupakan rider asal Indonesia pada ajang Moto2 Republik Ceska 2020 yang berada di bawah bendera tim Honda Idemitsu Asia.
Berbagai persiapan telah dilakukan Andi Gilang agar tampil kompetitif pada balapan Moto2 Republik Ceska 2020.
Salah satu persiapan Andi Gilang adalah turut serta dalam sesi latihan bebas hingga babak kualifikasi Moto2 Republik Ceska 2020 di Sirkuit Brno pada 7-8 Agustus.
Baca Juga: Moto2 Republik Ceska 2020 - Pembalap Indonesia Torehkan Sejarah Pribadi
Andi Gilang sendiri sempat menunjukkan kemajuan saat menjalani sesi latihan bebas 2 (FP1).
Pada FP 1, Andi Gilang berhasil mencatatkan waktu terbaik 2 menit 4,306 detik.
Penampilan Andi Gilang berangsur membaik membaik pada FP2 dengan catatan waktu 2 menit 4,067 detik.
Baca Juga: FP1 MotoG2 Republik Ceska - Pembalap Indonesia Bicara Soal Trek Barunya
Pada FP 3, Andi Gilang kembali mengalami peningkatan dengan mencatatkan waktu 2 menit 3,314 detik.
Source | : | BolaStylo |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR