BolaStylo.com - Barcelona harus mendapatkan satu kabar buruk dari Lionel Messi jelang laga kontra Bayern Muenchen di Liga Champions.
Barcelona dijadwalkan menghadapi Bayern Muenchen pada babak perempat final Liga Champions pada Sabtu (15/8/2020).
Sebelumnya, Barcelona lolos ke perempat final Liga Champions setelah menyingkirkan Napoli dengan agregat 4-2.
Sementara itu, Bayern Muenchen melaju ke babak 8 besar seusai menang agregat 7-1 atas Chelsea.
Baca Juga: Kans Lionel Messi Hancurkan Rekor Cristiano Ronaldo di Liga Champions
Laga Barcelona vs Bayern Muenchen menjadi salah satu pertandingan paling ditunggu-tunggu pada perempat final Liga Champions.
Sebab, kedua tim yang mengoleksi lima gelar Liga Champions itu berambisi menambah koleksi trofi Si Kuping Besar.
Pertemuan terakhir Barlceona dan Bayern Muenchen terjadi pada semifinal Liga Champions 2014-2015.
Baca Juga: VIDEO - Gol Fantastis Lionel Messi saat Dikeroyok 3 Pemain Napoli Sampai Jatuh
Kala itu, Barcelona berhasil menyingkirkan Bayern Muenchen setelah menang dengan agregat 5-3.
Megabintang Barcelona, Lionel Messi berperan penting dalam keberhasilan Blaugrana lantaran mencetak dua gol ke gawang Bayern Muenchen pada pertemuan pertama.
Namun, kini Barcelona terancam tampil tanpa Lionel Messi saat melawan Bayern Muenchen pada perembpat final Liga Champions.
Baca Juga: Rencana Barcelona, Tukar Bernardo Silva dengan Nelson Semedo!
Tanda-tanda itu mulai terlihat saat Lionel Messi absen dari latihan Barcelona yang digelar pada Senin (10/8/2020) kemarin.
Seperti diketahui, Lionel Messi sempat mengalami masalah kaki tatkala Barcelona menghadapi Napoli pada leg kedua 16 besar Liga Champions, Minggu (9/8/2020).
Ketika pertandingan memasuki menit ke-40, Lionel Messi berduel dengan bek Napoli, Kalidou Koulibaly, untuk merebut bola di area kotak penalti.
Baca Juga: Barcelona Vs Napoli - Lionel Messi Rusak Rekor Ronaldo di Liga Champions
Pemain asal Argentina itu pun terjatuh setelah kakinya ditendang oleh Koulibaly.
Ketidakhadiran Lionel Messi dalam sesi latihan kabarnya hanya sebagai tindakan pencegahan agar masalah kakinya tidak semakin buruk.
Hingga saat ini, kondisi Lionel Messi masih terus dipantau pelatih Barcelona, Quique Setien.
Baca Juga: Demi Rp 1 Triliun, Gareth Bale Tak Masalah Makan Gaji Buta di Real Madrid
Meski begitu, Setien opsitmistis Lionel Messi bisa akan kembali fit dan siap tampil pada babak perempat final Liga Champions.
"Messi? Dia merasa sakit, tapi seharusnya tidak ada masalah."
"Dia baik-baik saja. Kami akan menganalisisnya, tapi tidak ada masalah, '' kata Setien.
View this post on Instagram
Source | : | Daily Mail |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR