BolaStylo.com - Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, bakal menghadapi masalah pelik pada balapan MotoGP Austria 2020.
Valentino Rossi benar-benar berambisi meraih hasil terbaik pada ajang MotoGP Austria 2020 di Sirkuit Rel Bull Ring, Minggu (16/8/2020).
Sebab, Valentino Rossi memang belum pernah menang sejak Red Bull Ring menggelar balapan MotoGP.
Prestasi terbaik Valentino Rossi di Red Bull Ring sejauh ini hanya finis di urutan keempat pada musim 2016 dan 2019.
Baca Juga: MotoGP Austria 2020 - Lupakan Marc Marquez, Ini Saingan Baru Yamaha!
Hasil itu membuat Valentino Rossi lebih percaya diri menghadapi balapan MotoGP Austria 2020 di Red Bull Ring
"Tahun lalu saya menjalani balapan yang bagus di Austria."
"Saya memulai dari barisan keempat dan finis di urutan keempat, tidak berselisih jauh dari Fabio Quartararo yang meraih podium (ketiga)," ujar Rossi.
Baca Juga: MotoGP Austria 2020 - Kesalahan Buat Valentino Rossi Siap Rebut Podium
"Saya finis di depan Maverick (Vinales) dan (Alex) Rins, jadi itu tidak buruk," ucapnya.
Namun, Valentino Rossi dihadapkan dengan situasi pelik menjelang perhelatan MotoGP Austria 2020.
Valentino Rossi perlu waspada menggunakan motor tunggangannya, yakni YZR-M1, tatkala tampil di lintasan akhir pekan nanti.
Baca Juga: MotoGP Austria 2020 - Valentino Rossi & Quartararo Takut Ulang Trauma
Sebab, karakteristik motor yang ditunggangi Valentino Rossi itu tidak cocok dengan Sirkuit Red Bull Ring.
Manajer Tim Yamaha, Massimo Meregalli, mengakui bahwa motor YZR-M1 tampaknya akan membuat sulit para rider-nya.
"Tim selalu menyukai Sirkuit Spielberg (Red Bull Ring), ini tempat yang indah," kata Meregalli dikutip Corsedimoto.
Baca Juga: MotoGP Austria 2020 - Diasapi Quartararo, Valentino Rossi Percaya Diri
"Akan tetapi, secara umum (sirkuit) ini bukanlah trek yang mudah bagi kami," ujar dia melanjutkan.
Lebih jauh, Meregalli mengatakan, bahwa karakter motor Yamaha tidak bisa digunakan untuk menggandalkan kecepatan di trek lurus seperti Red Bull Ring.
"Kecepatan tinggi bukan merupakan kekuatan utama kami."
Baca Juga: Moto2 Austria 2020 - Ambisi Pembalap Indonesia Raih Hasil Lebih Baik
"Kami menggunakan data yang kami dapatkan tahun lalu untuk terus mengembangkannya," ujar Meregelli menjelaskan.
Rangkaian MotoGP Austria 2020 akan dibuka dengan sesi free practice atau latihan bebas pada Jumat (14/8/2020).
Setelah itu, Valentino Rossi dkk akan menjalani babak kualifikasi pada Sabtu (15/8/2020), sebelum tampil pada balapan utama pada Minggu (16/8/2020).
View this post on Instagram
Source | : | Corsedimoto.com |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR