Karena manajer Barcelona yang baru, Ronald Koeman memiliki rencana terkait Messi di Barcelona.
Bartomeu menyatakan bahwa alasan Ronald Koeman ingin melatih Barca adalah karena ada La Pulga, dan ia berniat mempertahankannya apapun yang terjadi.
"Saya telah berbicara dengan Ronald Koeman tentang Messi dan dia mengatakan Messi adalah landasannya ke sini (Barcelona)," kata Bartomeu.
"Messi akan bertahan di Barcelona apapun yang terjadi," imbunya.
Baca Juga: Gagal Tukar Kaos Karena Lionel Messi Terlalu Kesal, Begini Komentar Gelandang Bayern Muenchen
Sebenarnya, terdapat kemungkinan besar bahwa Messi akan bertahan di Barcelona.
Di mana kemungkinan tersebut dapat terjadi jika Josep Maria Bartomeu diberhentikan dari jabatannya sebagai Presiden Barcelona.
Memang dalam beberapa tahun terakhir kabar terkait hubungan Bartomeu dan Messi tidaklah terlalu akur.
Hal tersebut disinyalir menjadi salah satu alasan mengapa La Pulga belum memperpanjang kontraknya di Barcelona yang akan berakhir tahun 2021 mendatang.
Baca Juga: Tak Cuma Bisa Permalukan Lionel Messi, Gelandang Bayern Muenchen Ini Juga Pintar Pikat Wanita
Source | : | Daily Star |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR