BolaStylo.com - Manajer Liverpool, Juergen Klopp menunjukan rasa iri dibalik ucapan selamatnya kepada Bayern Muenchen yang sukses merebut gelar juara Liga Champions.
Bayern Muenchen berhasil menjuarai Liga Champions 2019-2020 sekaligus melengkapi treble winner mereka musim ini dibawah asuhan manajer Hans-Dieter Flick.
Kesuksesan Hans-Dieter Flick membawa bayern Muenchen meraih treble winner musim ini mendapatkan apresiasi dari manajer Liverpool, Juergen Klopp.
Juergen Klopp memberikan ucapan selamat atas keberhasilan Muenchen menjadi raja Eropa musim ini sekaligus merebut gelar juara Liverpool.
Namun, dibalik ucapan selamatnya kepada Muenchen, sejatinya Klopp menunjukan rasa iri.
Pasalnya, ia gagal mempertahankan gelar juara Liga Champions Liverpool musim lalu, ketika dikalahkan Atletico Madrid pada akhir Februari 2020.
Memang benar Klopp tanjub dengan Flick dan skuat Bayern Muenchen yang terlihat solid musim ini.
Baca Juga: Meski Terbebas Hukuman FFA, Man City Dianggap Tak Berhak Main di Liga Champions
Di sisi lain, ia mengklaim Bayern Muenchen memiliki jadwal pertandingan yang lebih menguntungkan dibandingkan klub peserta lain.
Seperti yang diketahui, musim ini jadwal kompetisi menjadi kacau karena pandemi yang mengakibatkan pemberhentian sementara liga beberapa bulan yang lalu.
Ketika kompetisi kembali dilanjutkan, Liga Jerman (Bundesliga) sangat menguntungkan Bayern Muenchen.
Di mana mereka memiliki persiapan dan jeda waktu yang menguntungkan untuk bertanding di ajang Liga Champions bulan Agustus ini.
Baca Juga: Kelanjutan Transfer Lionel Messi Diprediksi Bisa Berakhir seperti Cristiano Ronaldo
"Sangat sulit menulis sejarah hebat hanya dalam delapan bulan saja," puji Klopp kepada Flick.
"Tentu ada faktor keberuntungan, ingat bukan dengan jadwal liga yang berantakan musim ini.
"Jadwal mereka (Bayern Muenchen) yang terbaik dan cocok untuk persiapan Liga Champions.
"(Mereka) luar biasa telah siap untuk bertanding (Liga Champions)," pungkasnya.
Baca Juga: Nasib Geng Lionel Messi di Barcelona Segera Tamat, 2 Pemain Disingkirkan
Source | : | ibtimes.co.uk,ZDF |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR