Bak seorang pembalap sejati, rider asal Spanyol itu mengaku hanya satu hal yang diinginkannya ketika balapan di Misano nanti.
Vinales hanya menginginkan menikmati balapan setelah mengalami raihan buruk dalam tiga seri terakhir MotoGP 2020.
"Kami cukup konsisten selama sesi latihan dan kualifikasi, saya juga mendapatkan raihan waktu yang baik," kata Vinales dilansir BolaStylo.com dai Crash.
"Jadi besok kami hanya perlu meningkatkan apa yang kami lakukan hari ini (sepanjang sesi latihan dan kualifikasi) dan menikmati setiap lap.
Baca Juga: MotoGP San Marino 2020 - Quartararo Klaim Yamaha Punya Senjata Rahasia
"Ya, satu-satunya hal yang ingin saya rasakan setelah tiga balapan buruk hanyalah menikmati jalannya balapan.
"Jadi saya akan memacu motor dari tikungan pertama hingga tikungan terakhi saja.
"Saya tidak peduli dengan hasilnya, sekali lagi saya hanya ingin menikmati (diri saya) di atas motor.
"Menikmatinya bersama tim dengan memberikan performa terbaik yang bisa saya lakukan," pungkasnya.
Baca Juga: Komentar Rossi dan Quartararo Soal FP2 MotoGP San Marino 2020
Source | : | Crash.net |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR