BolaStylo.com - Valentino Rossi mendapat hasil kurang memuaskan pada sesi latihan bebas MotoGP Emilia Romagna 2020 di Sirkuit Misano, Jumat (18/9/2020).
Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, melakoni sesi latihan bebas hari pertama MotoGP Emilia Romagna 2020 dengan hasil buruk.
Valentino Rossi harus terlempar dari posisi 10 besar setelah melakoni dua sesi latihan bebas MotoGP Emilia Romagna 2020.
Pada sesi FP1, Valentino Rossi menempati posisi ke-17 usai mencatatkan waktu terbaik 1 menit 32,832 detik.
Baca Juga: MotoGP Emilia-Romagna 2020 - Valentino Rossi Akui Ketar-ketir Gara-gara 2 Hal Ini
Valentino Rossi naik lima setrip di urutan ke-12 dengan catatan waktu 1 menit 32,263 detik.
Hasil ini membuat Valentino Rossi harus puas berada di posisi ke-15 berdasarkan gabungan sesi latihan bebas atau free practice.
Dia terpaut 0,6 detik dari torehan pembalap Red Bull KTM, Brad Binder.
Baca Juga: MotoGP Emilia Romagna 2020 - Rossi & Vinales Punya Senjata Baru!
Valentino Rossi mengakui, bahwa saat ini dia harus bekerja lebih keras menjelang babak kualifikasi.
Source | : | gpone.com |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR