BolaStylo.com - Perusahan oli, Repsol, selaku sponsor tim pbrikan Honda di MotoGP terancam mengakhiri kerja sama gara-gara Marc Marquez.
Kabar pecah kongsi antara Repsol dan Honda itu berhembus setelah Marc Marquez absen dari balapan MotoGP 2020.
Seperti diketahui, Marc Marquez harus absen dari tim Repsol Honda untuk waktu yang lama setelah kecelakaan di Sirkuit Jerez, Spanyol.
Kecelakaan itu membuat Marc Marquez mengalami cedera patah tulang lengan kanan hingga kemudian kesulitan kembali ke lintasan.
Baca Juga: Puncaki Klasemen MotoGP 2020, Quartararo Soroti Komentar Marc Marquez
Absennya Marc Marquez membuat tim Repsol Honda kesulitan dalam perburuan gelar juara musim ini.
Tanpa Marc Marquez, tidak ada pembalap Repsol Honda yang bisa bersaing di garis terdepan.
Alex Marquez selaku adik dari Marc Marquez sekaligus pembalap utama Honda pun tak bisa berbuat banyak.
Baca Juga: Marc Marquez Absen, Pembalap Lain Tak Termotivasi Jadi Juara MotoGP?
Hingga MotoGP 2020 menggelar seri kedelapan, Alex Marquez cuma dua kali finis di posisi 10 besar.
Source | : | BolaSport.com,Corsedimoto.com |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR