Kala itu, Rossi sejatinya sudah merangsek bersaing di posisi depan, sayang ia justru mengalami kecelakaan dan menghancurkan semuanya termasuk harapannya untuk juara musim ini.
"Kecelakaan di Barcelona membuat segalanya menjadi sangat sulit. Kesempatan terakhir bagi saya sudah berlalu, bukan Le Mans," kata Rossi, dilansir BolaStylo dari Bolasport yang mengutip GPone.
Meski kans juara sudah tertutup di pikirannya, Rossi masih ingin tampil kompetitif dalam seri balap tersisa.
Ia hanya akan fokus menikmati balapan dan melihat kemampuan motornya.
"Sekarang Anda harus hidup dari hari ke hari, masih ada enam balapan lagi dan semuanya bisa terjadi," kata Valentino Rossi menambahkan.
Terlepas dari itu, Yamaha memang menunjukkan performa impresif musim ini, semua pembalapnya mampu meraih posisi podium dan hanya Rossi yang belum mencicipi juara di seri balap musim ini.
Tiga lainnya yakni Maverick Vinales, Franco Morbidelli dan Fabio Quartararo sudah berhasil menjuarai seri balap.
Sementara Rossi satu kali merasakan podium saat meraih posisi tiga di MotoGP Andalusia 2020.
Source | : | BolaSport.com |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR