Kondisi itu memotivasinya untuk memanfaatkan waktu jeda kompetisi yang panjang karena covid-19 ini untuk belajar bahasa Inggris.
Tzu Ying mengaku ingin mengekspresikan pemikirannya agar sampai ke penggemar, karena menurutnya penejermah tak selamanya benar.
"Saya ingin mengekspresikan diri dengan kata-kata saya sendiri dan agar para penggemar juga mengerti," tutur Tzu Ying sebagaimana dilansir dari Bolasport.com yang mengutip wawancara di Badminton Unlimited
"Selain itu, saya ingin bisa menjawab sendiri pertanyaan soal perasaan saya, karena penerjemah tidak selamanya benar," lanjut Tzu Ying.
Berkat kemauannya belajar bahasa Inggris tersebut, Tzu Ying mengaku kini sudah bisa menjawab dengan bahasa Inggris sederhana
"Saya sekarang bisa menjawab dengan bahasa Inggris sederhana. Hanya saja saya tetap butuh waktu," tutur dia.
Selain belajar bahasa Inggris, Tzu Ying mengaku memiliki banyak kegiatan lain selama jeda kompetisi di masa pandemi.
Ia mengaku senang melakukan kegiatan yang mengeluarkan keringat dan menguras energi, pasalnya ia mengaku merasa lebih rileks saat banyak kegiatan yang dilakukannya.
Terlepas dari kesibukan Tzu Ying, dunia bulu tangkis kini memang tengah mencoba memulai lagi beberapa kompetisi, tentu dengan protokol kesehatan yang tetap dipatuhi.
Meski begitu, masih banyak pebulu tangkis ternama yang memilih absen dari kompetisi sementara pandemi belum mereda, termasuk Tzu Ying.
View this post on Instagram
Source | : | BolaSport.com |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR