Baca Juga: Alasan Shin Tae-yong Rahasiakan Pemain Keturunan yang Diseleksi di Timnas U-19 Indonesia
Shin Tae-yong menambahkan, bahwa pandangannya terhadap sepak bola Indonesia telah berubah.
Menurut juru latih berusia 51 tahun itu, sepak bola Indonesia saat ini sudah berada di jalur yang tepat.
"Saya merasa bahwa cara saya memandang sepak bola Indonesia dari luar sudah berubah," ujar Shin Tae-yong.
Baca Juga: Gara-gara Hal Ini, Sekarang Karier Jack Brown di Inggris Cukup Tragis!
"Kami mulai bangga dengan sepak bola dan menjaga pola pelatihan kami," tutur dia.
Setelah menjalani TC di Kroasia, Shin Tae-yong memanggil 33 pemain untuk melakukan virtual home training.
Pada pemanggilan ini hampir seluruh pemain yang mengikuti TC di Krosia dipanggil oleh pelatih Shin Tae-yong.
Selain itu beberapa nama baru juga dipanggil pelatih asal Korea Selatan tersebut.
Virtual home training timnas U-19 Indonesia digelar mulai 5-15 November 2020.
Source | : | Khan.co.kr |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR