BolaStylo.com - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, memastikan bahwa dirinya tidak akan melanjutkan balapan MotoGP 2020.
Marc Marquez memutuskan untuk absen dari gelara MotoGP 2020 hingga seri terakhir.
Kepastian itu disampaikan Marc Marquez melalui media sosial pribadinya pada Selasa (10/11/2020).
Marc Marquez memutuskan absen hingga akhhir musim setelah mendapat masukan dari para dokter yang menangani cederanya.
Baca Juga: MotoGP 2020 - Bicara Soal Crash, Alex Marquez Ungkap Kemungkinan Tabrak Dovizioso
Seperti diketahui, Marc Marquez sebelumnya menepi dari tim Repsol Honda akibat mengalami kecelakaan pada seri perdana MotoGP 2020 di Sirkuit Jerez, Spanyol.
Insiden tersebut membuat Marc Marquez menderita cedera patah tulang lengan kanan.
Marc Marquez pun harus menjalani dua kali operasi akibat kecelakaan tersebut.
Baca Juga: MotoGP 2020 - Valentino Rossi Ungkap Sosok di Balik Performa Mengerikan Suzuki
Operasi pertama dilakukan Marc Marquez pada 21 Juli 2020 di Barcelona.
Sedangkan operasi kedua dijalani Marc Marquez untuk mengganti plat yang menstabilkan struktur tulang humerus kanannya.
Namun hingga saat ini, juara bertahan MotoGP itu belum juga pulih dari cederanya.
Baca Juga: MotoGP 2020 - Peluang Juara Dunia Menipis, Yamaha Belum Menyerah
Hal ini tentu membuat fans MotoGP menjadi bertanya-tanya seberapa parah cedera yang diderita Marc Marquez.
Terkait hal itu, ahli medis Prof. Giuseppe Porcellini membeberkan kondisi sebenarnya sosok berjuluk The Baby Alien itu.
Menurut Porcellini, dua kali pemasangan plat memengaruhi struktur tulang Marquez.
Baca Juga: Jadwal MotoGP Valencia 2020 - Joan Mir Diambang Gelar Juara Dunia
"Humerus secara biomekanik sangat tertekan dalam rotasi dan pembalap motor sangat rentan mengalaminya," ujar Porcellini, dikutip dari Corsedimoto.
"Pembedahan ganda mungkin telah memperlambat pembentukan kalus (tulang baru di sekitar fraktur) untuk penyembuhan tulang humerus," imbuhnya.
Di sisi lain, Marc Marquez dikabarkan akan kembali ke meja operasi untuk menjalani cangkok tulang.
Baca Juga: Benarkah Kompetisi MotoGP 2020 Jadi Lebih Liar Tanpa Marc Marquez? Begini Jawaban Dani Pedrosa
Proses pemulihan cedera Marc Marquez diprediksi akan memakan waktu enam bulan apabila ia melakukan cangkok tulang.
Sehingga, Marc Marquez terancam tak bisa tampil sejak seri perdana pada MotoGP 2021.
Sebab, kompetisi musim depan akan dimulai kurang dari lima bulan lagi.
Source | : | Corsedimoto.com |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR