BolaStylo.com - Khabib Nurmagomedov tampaknya sudah benar-benar tak tertarik kembali dan mematahkan berbagai spekulasi.
Memilih pensiun pada 24 Oktober 2020 lalu, Khabib Nurmagomedov membuat banyak penikmat kompetisi pertarungan UFC merasa kaget.
Pasalnya, Khabib sempat menyatakan bakal pensiun dua pertandingan lagi jika rekornya sudah 30-0.
Namun, baru melakoni satu pertandingan comeback usai hiatus cukup lama, Khabib malah memutuskan pensiun dengan rekor 29-0.
Pensiun lebih cepat dari yang diperkirakan ini pun membuat banyak spekulasi kabar menyatakan jika petarung asal Dagestan itu akan kembali ke arena.
Spekulasi itu semakin kuat saat manajer Khabib Nurmagomeodov, Ali Abdelaziz memberi kode seolah Khabib akan kembali.
Selain itu, presiden UFC, Dana White juga amat sangat yakin, Khabib akan mengingkari omongannya untuk pensiun.
Namun, bak mematahkan semua spekulasi itu, Khabib rupanya sudah punya rencana lain.
Dalam sebuah kesempatan, Khabib mengakui jika dia bisa saja bertarung lagi hingga usia 40 tahun, tapi dia punya tujuan lain yang harus ia penuhi.
"Kamu bisa bertarung sampai kamu 40 tahun tapum ada sebuah tujuan," tutur Khabib sebagaimana dilansir dari RT Sport.
Khabib mengaku sudah tak tertarik bertarung lagi.
Ia ingin fokus mengejar pendidikan.
"Saya memiliki tujuan untuk mencapai puncak dan sampai di sana, selanjutnya saya tidak memiliki minat bertarung, tahun depan .saya akan lulus," tutur Khabib
"Saya ingin (mengembangkan) tesis saya, mengikuti kursus master mendedikasikan diri untuk belajar," lanjutnya.
Khabib juga ingin merambah dunia baru dan bahkan sudah membeli domba untuk memuluskan niatnya terjun berbisnis di dunia peternakan.
Ia juga mengaku sudah memiliki sapi dan sebagainya.
"Saya telah membeli domba, saya merawat peternakan saya. Saya ingin mengembangkan di bidang ini sedikit. Saya memiliki anak lembu untuk diberi makan, saya memiliki sapi," jelas Khabib.
Di sisi lain, meski Khabib mengungkapkan rencana masa depannya, Dana White tampak masih sangat percaya diri jika Khabib akan tetap kembali.
Padahal, Khabib dikenal sebagai pribadi yang sangat memegang omongannya, hanya waktu yang akan membuktikan apakah petarung asal Rusia itu bakal kembali ke arena atau tidak.
View this post on Instagram
Source | : | Sportbible.com |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR