BolaStylo.com - Juara kelas ringan UFC, Khabib Nurmagomedov memiliki rangkaian rencana setelah pensiun yang bisa mendatangkan untung mencapai miliaran rupiah.
Khabib Nurmagomedov (29-0) telah menyatakan pensiun pada UFC 254 usai mengalahkan Justin Gaethje dan nampaknya tetap bersikukuh untuk tidak kembali bertarung lagi.
Karena Khabib Nurmagomedov diketahui memiliki serangkaian rencana lain di luar aktivitasnya sebagai petarung MMA saat ini.
Dikutip dari The National, Khabib tengah berinvestasi besar-besaran di Ibu Kota UAE, Abu Dhabi.
Baca Juga: Momen Khabib Nurmagomedov Yakin Celetukannya Bikin Semua Promosi MMA Kecewa Berat
Dalam rencananya ini, The Eagle bergerak sendirian murni sebagai seorang pebisnis tanpa dimotori oleh salah satu pihak MMA ataupun UFC.
Sebagai rencana awal, juara tak terbantahkan itu ingin mengembangkan Khabib Gym pertama di Abu Dhabi sebelum diperkenalkan lebih luas ke seluruh dunia.
Selain itu, Khabib juga akan menjalin kemitraan bersama UAE Warriors untuk menghormati almarhum ayahnya, Abdulmanap Nurmagomedov.
Baca Juga: 2 Rencana Besar Khabib Nurmagomedov Untuk Hormati Almarhum Ayahnya
Kedua rencana tersebut akan dilaksanakan Khabib Nurmagomedov pada tahun depan, tepatnya mulai 16 Januari 2020 saat menjadwalkan kemitraan dengan UAE Warriors untuk menghormati mendiang ayahnya.
"Saya sedang mengerjakan banyak proyek dan Abu Dhabi adalah salah satu mitra utamanya," kata Khabib di sela-sela UAE Warriors-14 di Jiu-Jitsu Arena, Abu Dhabi.
"Ini bukan hanya proyek saya (karena bersama pihak pembangunan di Abu Dhabi), saya siap mendukung Abu Dhabi dalam proyek apapun yang mereka rencanakan.
"Kami telah menyetujui tanggal kompetisi (UAE Warriors untuk memperingati almarhum Abdulmanap) dan rencananya juga untuk meluncurkan Khabib Gym yang pertama.
Baca Juga: Ingin Ngobrol Empat Mata dengan Dana White, Khabib Punya 2 Alasan Ini
Khabib pun menjelaskan mengapa dirinya sangat yakin proyek pembangunan di Abu Dhabi menjanjikan untuk bisnis usai dirinya menyatakan pensiun sebagai petarung MMA.
Dari segi promosi MMA sendiri, Abu Dhabi telah menjadi pusat bagi seni bela diri campuran itu.
"Wilayah ini (UAE) dan Timur tengah memiliki potensi yang sangat besar, saya tahu itu karena saya telah berkeliling di seluruh dunia," ungkap Khabib.
"Saya telah berkeliling dunia ke mana-mana dan meurut saya ini (Abu Dhabi) merupakan tempat paling aman selain menjadi pusat MMA.
Baca Juga: Karier Khabib Nurmagomedov Pasca UFC, Beli Ajang MMA Pakai Rp14 Miliar
"Saya berada di sini mengerjakan banyak proyek sebagai seorang pebisnis, ini akan menjadi periode yang sangat sibuk bagiku.
"Saya tidak ingin kehilangan fokus pada proyek yang kami rencanakan, saya ingin menghabiskan banyak waktu dalam proyek bisnis saya," pungkasnya.
Khabib Nurmagomedov mempercayai jika dia berinvestasi bersama Abu Dhabi maka hal tersebut dapat mendatangkan keuntungan besar baginya yang bisa mencapai miliaran rupiah.
Selain itu, Khabib juga dikabarkan telah mengakuisisi promosi MMA Rusia, Gorilla Fight Championship (GFC) dengan modal mencapai 1 juta dolar AS atau sekitar Rp14 miliar.
Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Sesalkan 1 Hal di Balik Kesuksesan Hajar McGregor
Rencananya, Khabib ingin memperluas cakupan GFC yang sebelumnya hanya di Rusia dengan menggaet negara-negara Timur Tengah dan Amerika Serikat.
Untuk mempertegas pengambilalihannya, Khabib dilaporkan akan mengubah nama GFC dengan julukannya di oktagon 'Eagle Fighting Championship.'
Dengan modal sebesar itu, Khabib Nurmagomedov berharap ajang Eagle Fighting Championship nantinya akan semakin besar dan menghasilkan keuntungan lebih banyak lagi.
Terkait hal tersebut, detail dan pengumuman resminya akan dinyatakan Khabib Nurmagomeodv pada konferensi pers 2 Desember mendatang.
View this post on Instagram
Source | : | middleeasy.com,thenationalnews.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR