BolaStylo.com - Gelandang Juventus, Arthur Melo ikut terheran-heran melihat perlakuan buruk Barcelona pada Lionel Messi yang ingin pergi akhir musim lalu.
Barcelona tampaknya menjadi klub yang hobi memperlakukan buruk dan mengecewakan para pemainnya akhir-akhir ini.
Salah satu korban dari perlakuan buruk Barcelona pada pemain adalah Arthur Melo.
Tanpa kerelaan hatinya, Melo dibuang Barcelona ke Juventus demi kesepakatan mendatangkan Miralem Pjanic.
Meski sudah pernah disakiti Barcelona, pemain yang kini menjadi gelandang Juventus itu nyatanya masih heran dengan sikap buruk Barcelona pada Lionel Messi yang ingin hengkang.
Melo tak menyangka jika Barcelona akan memperlakukan Messi dengan buruk padahal ia adalah pemain yang sudah berkarier lama dan bersinar di sana.
"Dengan Leo di Barcelona, menjadi bintang di sana, datang di usia muda, dengan kariernya, sejarahnya, aku tidak terkejut jika dia ingin pergi, tapi aku terkejut dengan respek payah yang mereka (Barcelona) punya pada Leo," tutur Melo.
Bagi Melo, pergi atau tidak adalah pilihan Messi dan Barcelona harusnya menghargai itu.
"Sekarang, jika dia ingin pergi atau tidak itu pilihannya," tambah Melo.
Barcelona dan Messi memang sempat mengalami drama panjang terkait keinginan sang pesepak bola untuk pergi.
Dalam kesepakatan kontrak mereka, Messi memang masih terikat hingga 2021 tapi ada klausa khusus dimana Messi bisa memilih pergi setiap akhir musim.
Messi pun ingin mengaktifkan klausa khusus tersebut dan pergi di musim panas lalu, tapi Barcelona mencegahnya dengan cara cukup licik.
Karena musim kali ini berakhir cukup molor dari yang seharusnya, Barcelona menganggap klausa khusus itu sudah kadaluwarsa karena melewati bulan kesepakatan dan Messi tetap harus di Barcelona hingga kontraknya berakhir di pertengahan 2021 mendatang.
View this post on Instagram
Source | : | Marca |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR