BolaStylo.com - Calon presiden Barcelona, Emili Rousaud, memberi syarat agar Lionel Messi bisa memperpanjang kontraknya di Camp Nou.
Kontrak Lionel Messi di Barcelona akan berakhir pada musim panas 2021.
Selama terikat kontrak dengan Barcelona, Lionel Messi mendapat jumlah bayaran yang fantastis.
Lionel Messi ditaksir menerima 92 juta dolar AS (sekitar Rp 1,2 triliun) sebagai bagian dari pendapatan tahunan keseluruhan mencapai 126 juta dolar AS (sekitar Rp 1,7 triliun).
Baca Juga: Bawa Nama Aguero, Pemain ini Prihatin Messi Nampak Tak Nyaman di Barca
Jumlah pendapat itu membuat Lionel Messi menduduki puncak daftar pemain dengan bayaran tertinggi tahun 2020 menurut majalah Forbes.
Akan tetapi pandemi Covid-19 membuat keuangan Barcelona kacau dan bisa mengancam gaji Lionel Messi.
Calon presiden Barcelona, Emili Rousaud mengatakan, bahwa gaji Lionel Messi saat ini tidak realitistis.
Baca Juga: Lionel Messi Butuh 9 Bulan untuk Selamatkan Barcelona dari Kekalahan
Menurut Rousaud, harus dilakukan peninjauan ulang terkait gaji Lionel Messi jika pemain berusia 33 tahun itu ingin bertahan di Barcelona.
“Jelas, dengan situasi aktual di klub, gaji Messi tidak dapat dipertahankan,” kata Rousaud dikutip dari AS.
"Ini tidak berkelanjutan. Sebuah kesepakatan harus dicapai. Proyek yang akan kami hadirkan kepadanya adalah proyek yang menarik."
Baca Juga: Bawa-bawa Messi, Gelandang Juventus Sebut Cristiano Ronaldo seperti Binatang
Namun, syarat Rousaud itu sepertinya mustahil bakal disepakati oleh Lionel Messi.
Apalagi, Lionel Messi sebelumnya berusaha keras meninggalkan Barcelona pada bursa transfer musim panas 2020.
Kontrak Lionel Messi di Barcelona akan berakhir pada musim 2021, dan dia bisa saja membicarakan soal peluang transfer dengan klub lain mulai Januari.
Baca Juga: Demi Pertahankan Messi, Calon Presiden Barcelona Siap Lakukan Hal Ini
Kendati berada di situasi sulit, Rousaud mengklaim bahwa uang tidak akan menjadi pertimbangan Messi untuk bertahan atau pergi.
Menurut Rousaud, Messi lebih peduli soal peluang meraih gelar saat mempertimbangkan masa depannya.
“Yang penting di sini adalah proyek olahraga. Ketika Messi mengatakan dia akan pergi, dia tidak mengatakan itu karena uang."
Baca Juga: 2 Alasan Barcelona Keok Lawan Tim Promosi dari Kacamata Ronald Koeman
"Dia adalah pesepakbola dengan bayaran tertinggi di dunia, tidak ada yang berpenghasilan lebih dari dia,” kata Rousaud.
“Dia tidak ingin pergi karena dia tidak berpenghasilan cukup, dia ingin pergi karena dia ingin memenangkan trofi."
"Dia berkata begitu pada saat itu: 'kami tidak akan memenangkan apapun'. Dia ingin bermain untuk tim yang memiliki bakat. ”
Pemilihan presiden Barcelona akan berlangsung pada 24 Januari 2021.
Rencana tersebut diajukan dua bulan lebih awal dari yang direncanakan setelah presiden Barcelona sebelumnya, Josep Maria Bartomeu, mengundurkan diri pada bulan Oktober.
View this post on Instagram
Source | : | As |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR