BolaStylo.com - Kabar buruk datang dari Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) untuk Indonesia dan deretan wonderkidnya.
Setelah melakukan serangkaian persiapan baik venue maupun tim, Indonesia harus menerima kenyataan batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2021.
Pasalnya, FIFA memutuskan untuk menunda dan memundurkan kompetisi pada tahun 2023 mendatang.
Meski Indonesia tetap dipilih menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 nanti, banyak dampak buruk yang mendera Indonesia.
Pertama, deretan stadion yang sudah dipersiapkan khusus untuk Piala Dunia tentu harus menunggu tiga tahun ke depan baru bisa digunakan.
Selain itu, deretan anak muda yang dipersiapkan Federasi Sepak Bola Indonesia (PSSI) dalam Timnas U-19 Indonesia juga harus menelan pil pahit.
Pasalnya, rentang usia mereka berada di kisaran 17-19 tahun yang tentu membuat kesempatan mereka berlaga di Piala Dunia U-20 pada tahun 2023 menipis bahkan hilang.
Diantara para pemain yang kehilangan kesempatan, berikut 5 nama wonderkid Indonesia yang harus mengubur mimpi mereka tampil di Piala Dunia U-20 karena keterbatasan usia.
Source | : | BolaStylo |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR