BolaStylo.com - Mantan pemain timnas Inggris, Paul Scholes menyebut Manchester United harus meningkatkan permainan untuk bisa menyamai standar tinggi Liverpool.
Saran diberikan salah satu legenda, Paul Scholes jika Manchester United memiliki keinginan merengkuh gelar juara Liga Inggris musim ini.
Menariknya, hal yang diungkapkan Paul Scholes ini ada kaitannya dengan salah satu rival kuat Manchester United dalam sejarah Liga Inggris.
Manchester United memang sedang dalam tren positif usai tak menelan kekalahan dalam beberapa pertandingan terakhir di Premier League.
Klub berjuluk Setan Merah ini bahkan memangkas jarak poin dengan pemuncak klasemen sementara saat ini, Liverpool dengan hanya berjarak lima poin saja.
Baca Juga: Tak Seperti Rashford, Baksos Bintang Real Madrid Rusak Karena Covid-19
Meski begitu, Scholes percaya mantan klub yang pernah dibelanya itu masih membutuhkan peningkatan untuk bisa menjadi pesaing gelar juara.
Bruno Fernandes dkk diminta untuk meningkatkan standar kualitas permainan mereka setara dengan juara bertahan kompetisi, Liverpool.
"Jika banyak orang mengira Manchester City merupakan penantang gelar yang kuat musim ini, maka Man United juga masuk dalam daftar itu," ucap Scholes.
"Man United harus meningkatkan permainan mereka karena Liverpool sudah memiliki standar permainan yang tinggi.
Baca Juga: Malangnya Para Pemain Man United, Waktu Merayakan Natal Mereka Tersita Kebijakan Ini
"Mereka (Man United) sudah kalah sebanyak tiga kali dan saya pikir juara liga di dua musim terakhir hanya kalah sebanyak tiga atau empat kali saja.
"Sejauh ini kita masih memainkan 14 laga dan jika United bisa memetik banyak poin setelah ini mereka bisa menjadi penantang gelar musim ini." imbuhnya.
Satu hal lain yang termasuk wejangan Scholes untuk Man United, ia meminta Solksjaer untuk menjaga kebugaran pemainnya.
Menurut Scholes, hal itu penting mengingat ketatnya jadwal pertandingan di beberapa kompetisi yang diikuti Man United.
Baca Juga: Soal Petinju Terbaik, Anthony Joshua Pilih Legenda Manchester United
"Jika Ole bisa menjaga 12, 13 hingga 14 pemain utama tetap dalam kondisi bugar, saya pikir Man United memiliki kesempatan menjadi juara." ujar Scholes.
View this post on Instagram
Source | : | MUTV |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR