BolaStylo.com - Gelandang Manchester United asal Belanda, Donny van de Beek disarankan untuk angkat kaki dari Old Trafford jika ingin bermain di Euro 2020.
Bergabung dengan Manchester United bisa jadi langkah besar yang diambil mantan pemain Ajax Amsterdam, Donny van de Beek.
Alih-alih menjadi pemain andalan Manchester United di musim ini, Donny van de Beek bahkan lebih sering menghabiskan waktunya di bangku cadangan.
Kariernya tak berjalan mulus setidaknya hingga pertengahan musim 2020-2021, Donny van de Beek pun terancam sulit menembus skuat timnas Belanda untuk Euro 2020.
Melihat situasi ini, Ronald De Boer memberikan sedikit saran bagi pemain berusia 23 tahun ini agar bisa berlaga di Euro.
Baca Juga: Kondisi Suram Ruang Ganti Manchester United Usai Gagal ke Final Piala Liga Inggris
Angkat kaki dari Old Trafford dinilai menjadi satu-satunya jalan Van de Beek kembali ke performa terbaiknya dan tak hanya menjadi pemain cadangan.
"Euro akan segera datang dan saya yakin ia pasti ingin bermain di sana," ucap De Boer kepada AD.
"Saya pikir ini waktu yang tepat baginya berdiskusi dengan pihak klub dan mencari kejelasan terkait apa yang diinginkan klub darinya.
"Jika jam bermain tidak membaik, ia harus meminta kepastian untuk bisa dipinjamkan atau dijual ke klub lain." imbuhnya.
Baca Juga: Bruno Fernandes Dikritik Legenda Manchester United, Solskjaer Beri Pembelaan
Belanda saat ini tengah mempersiapkan diri demi gelaran besar pada musim panas nanti, Euro 2020 yang harus ditunda selama satu tahun karena pandemi Covid-19
Meski Van de Beek jarang dimainkan Solskjaer, De Boer meyakini pelatih Man United itu memiliki rencana tersendiri untuk sang pemain dan tentunya baik.
"Kami juga tidak tahu apa yang sedang terjadi di belakang (Man United). Mungkin mereka telah membuat kesepakatan tertentu dalam transfernya," ujar De Boer.
"Mereka akan membuatnya siap untuk tahun depan di musim ini. Selalu menimbulkan teka-teki." imbuhnya.
Baca Juga: Wejangan Legenda Man United Usai Skuat Solskjaer Tumbang dari Man City
View this post on Instagram
Source | : | AD |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR