BolaStylo.com - Barcelona boleh optimistis Lionel Messi akan mau memperpanjang kontrak pada musim panas 2020 nanti karena sosok pemain berusia 18 tahun.
Sudah menjadi konsumsi publik terkait rumor dan isu yang berkembang mengenai rencana kepergian Lionel Messi dari Barcelona.
Langkah itu sebenarnya nyaris terwujud di tahun lalu setelah Lionel Messi mengaktifkan klausul khusus pembelian dirinya.
Namun, Josep Maria Bartomeu yang kala itu masih menjabat sebagai presiden Barcelona tak mau menyerah dengan kegigihan Lionel Messi untuk pergi dari klub.
Tak sampai disitu, Messi yang tak kunjung memperpanjang kontrak ditengarai menjadi langkah terakhir yang dapat dilakukan untuk mewujudkan keinginannya.
Baca Juga: Karena Si Bocah Emas Barcelona, Mimpi Pochettino Latih Messi Bisa Hancur
Seperti yang diketahui bersama jika kontrak Messi di Barcelona akan habis pada akhir musim ini atau Juni 2021.
Sekaligus membuat Messi memiliki hak untuk melakukan negosiasi dengan tim lain, ia juga tak menampik waktunya di Barca sudah berakhir.
Source | : | Marca |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR