Dikutip dari Daily Star, Robert Lewandowski menjuluki Juergen Klopp guru buruk sebagai suatu bentuk pujian.
"Juergen Klopp bukan hanya sosok ayah bagi saya, sebagai pelatih, dia seperti guru yang buruk," kata Robert Lewandowski.
"Biar saya jelaskan, ingat kembali saat anda masih di sekolah, guru mana yang paling anda ingat? bukanlah dia yang membuat hidupmu mudah melainkan sebaliknya.
"Anda ingat guru yang buruk, yang keras terhadap anda, orang yang menekan anda dan melakukan segalanya untuk mendapatkan yang terbaik dari anda.
Baca Juga: Warning! Juergen Klopp Benarkan Standar Liverpool Sudah Menurun
"itu adalah guru yang membuat anda lebih baik bukan? dan Juergen Klopp sosok yang seperti itu," pungkasnya.
Jika dicermati perkataan Lewandowski, dapat diibaratkan Klopp semakin menjadi guru yang lebih buruk lagi di Liverpool saat ini.
Pelatih asal Jerman itu berhasil membawa Liverpool menjuarai Liga Champions dan Liga Inggris di musim berikutnya.
Pada pertengahan musim ini, ia diambang jalan untuk membawa Liverpool mempertahankan gelar juara Liga Inggris mereka.
Baca Juga: Klopp Enggan Rekrut Bek Tengah Karena Ini, Fan Liverpool Mencak-mencak
Source | : | Dailystar.co.uk |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR