BolaStylo.com - Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan diunggulkan lolos ke perempat final Toyota Thailand Open 2021.
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan melangkah ke babak kedua Toyota Thailand Open 2021 usai mengalahkan wakil Inggris, Marcus Ellis/Chris Langridge dengan skor 23-21, 21-15.
Pada babak kedua nanti (21/1/2021), Ahsan/Hendra harus melakoni perang saudara melawan kompatriot muda mereka, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.
Sebelumnya, ganda putra Indonesia itu mengalahkan wakil Prancis, Eloi Adam/Julien Maio di babak pertama dengan skor meyakinkan 21-14, 21-16.
Sayangnya, Pramudya/Yeremia harus melawan Ahsan/Hendra yang merupakan senior mereka sendiri untuk memperebutkan tiket perempat final.
Sementara itu bagi The Daddies, perang saudara ini berarti mereka harus mengorbankan langkah junior mereka pada Thailand Open 2021 jilid dua kali ini.
Dapat dikatakan, hal ini akan menjadi pengorbanan bagi Indonesia.
Baca Juga: Hasil Thailand Open 2021 - Shesar Tumbang, Tunggal Putra Indonesia Habis
Mengingat, Pramudya/Yeremia merupakan youngster Indonesia di sektor ganda putra yang masih berjuang di Toyota Thailand Open 2021.
Sebelumnya, youngster Indonesia lainnya, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin telah gugur di babak kedua siang hari tadi.
Leo/Daniel kalah dari ganda putra Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik dengan skor akhir 12-21, 21-6, 12-21.
Pertemuan kali ini, Ahsan/Hendra yang lebih diunggulkan menang jika dilihat dari segi pengalaman dan rekor pertemuan.
Melihat rekor pertemuan mereka, The Daddies pernah menang satu kali dari Pramudya/Yeremia.
Baca Juga: Hasil Thailand Open 2021 - Dibekuk Unggulan Malaysia, Adnan/Mychelle Tersisih
View this post on Instagram
Source | : | BWF Tournament Software |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR