BolaStylo.com - Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan berhasil lolos ke semifinal BWF World Tour Finals 2020 usai mengalahkan pasagan Malaysia.
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan berjumpa ganda putra Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik pada hari terakhir babak penyisihan grup BWF World Tour Finals 2020, Rabu (27/1/2021) siang WIB.
Pertemuan ini menjadi kali ketujuh kedua pasangan bertemu, sebelumnya Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan sukses mengantongi lima kemenangan.
Sementara Aaron/Wooi Yik hanya pernah meraih satu kemenangan dari The Daddies.
Berlaga di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Ahsan/Hendra lebih diunggulkan menang atas Aaron/Wooi Yik dari rekor pertemuan kedua pasangan.
Ahsan/Hendra sukses meraih kemenangan atas pasangan Malaysia lewat rubber game dengan skor 18-21, 21-17, 21-11.
Baca Juga: Hasil BWF World Tour Finals - Kalah dari Wakil Malaysia, Greysia/Apriyani Tersingkir
Membuka gim pertama, Ahsan/Hendra cukup mendominasi dengan keunggulan dua poin sampai skor 8-6.
Bermain cepat, Ahsan/Hendra mencapai interval gim pertama hanya dalam waktu empat menit dengan skor 11-7.
Usai jeda interval, The Daddies sempat mendapat tambahan empat poin namun Aaron/Wooi Yik menyamakan kedudukan dengan skor 15-15.
Setelah menyamakan kedudukan, kejar-kejaran poin secara cepat terjadi, Aaron/Wooi Yik mampu membalikan keadaan hingga memenangkan gim pertama dengan skor 21-18.
Sangat disayangkan The Daddies terpaksa kehilangan gim pertama yang mereka dominasi cepat hanya dalam 14 menit saja.
Tak seperti gim pertama, awal gim kedua berlangsung cukup sengit dengan dominasi dari Ahsan/Hendra sampai skor 5-7.
Pasangan berjuluk The Daddies itu berhasil mempertahankan keunggulan mencapai interval gim kedua dengan skor 11-10.
Ahsan/Hendra berhasil memperlebar jarak keunggulan dari Aaron/Wooi Yik mencapai skor 17-13.
Meski sempat membuat beberapa kesalahan, Ahsan/Hendra berhasil memenangkan gim kedua dengan skor 21-17.
Baca Juga: Link Live Streaming BWF World Tour Finals - Termasuk Praveen/Melati, 4 Wakil Berebut Tiket Semifinal
Memasuki gim ketiga, The Daddies kali ini memimpin cukup jauh sempat mencapai skor 8-3.
Aaron/Wooi Yik sempat memberikan tekanan hingga hampir menyamakan kedudukan, namun mereka masih gagal mencapai interval gim pertama, skor 8-11.
Usai jeda interval, Ahsan/Hendra tak memberi nafas Aaron/Wooi Yik dengan melebarkan jarak keunggulan sampai skor 17-10.
Pada akhirnya Ahsan/Hendra memenangkan gim terakhir dengan skor 21-11 hanya dalam 45 menit.
Baca Juga: BWF World Tour Finals - 2 Ganda Campuran Indonesia Jaga Asa Lolos ke Semifinal
View this post on Instagram
Source | : | BWF Tournament Software |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR