BolaStylo.com - Pelatih Khabib Nurmagomedov, Javier Mendez sebut satu nama yang bisa membuat anak asuhnya kembali dari pensiun dan betarung di ring UFC.
Seperti yang diketahui bersama bahwa Presiden UFC, Dana White tengah dalam usaha membuat Khabib Nurmagomedov kembali dari pensiunnya.
Lewat UFC 257 antara Dustin Poirier versus Conor McGregor, Khabib Nurmagomedov dinilai akan memiliki hasrat bertarung lagi.
Namun, nyatanya kekalahan Conor McGregor dari Dustin Poirier di ajang tersebut sama sekali tak membuat Khabib Nurmagomedov berminat membatalkan pensiun.
Meski begitu, Dana White tetap berusaha dan akan mencoba satu kali lagi membujuk Khabib mau bertarung lagi di oktagon.
Baca Juga: Usai Kalahkan Conor McGregor, Dustin Poirier Lakukan Tradisi Rutin
Melihat kondisi tersebut, Javiez Mendez seolah tak ingin berpangku tangan dan mencoba memberi saran untuk Dana White.
Menurutnya pihak UFC harus mendapatkan hati ibu dari The Eagle agar mengizinkan sang putra kembali bertarung.
San selanjutnya, menempatkan Georges St-Pierre sebagai satu-satunya lawan untuk Khabib di laga comeback-nya ke UFC.
"Kalian harus paham, kuncinya adalah Khabib harus meminta izin dari ibunya," ucap Mendez dikutip dari MMA Fighting.
Baca Juga: VIDEO - Main Rapid Fire Questions, Dana White Keceplosan Sebut GOAT UFC Bukanlah Khabib
"Saya tak melihat GSP masuk dalam daftar lawan dan sata pikir satu-satunya cara Khabib kembali dari pensiun adalah jika GSP masuk dalam daftar itu.
"Alasannya apa? laga McGregor melawan Poirier tidak akan membuat Khabib termotivasi kembali, dia tak melihat dari sisi uang," imbuhnya.
Mendez sangat meyakini jika calon lawan yang dibawa UFC untuk Khabib adalah seorang GSP, kemungkinan The Eagle kembali cukup besar.
Hal ini selaras dengan saran dari almarhum ayah Khabib, Abdulamanap Nurmagomedov terkait GSP menjadi lawan anaknya.
Baca Juga: Bukan Uang, Keputusan Comeback Khabib Nurmagomedov Ditentukan 3 Hal Ini
"Jika menempatkan GSP sebagai lawan, mungkin cukup ada peluang. Saya tak bisa mengatakan itu pasti terjadi," ujar Mendez.
"Namun, saya hanya bisa katakan GSP mungkin satu-satunya alasan kuat bagi Khabib. Jika dia bertanya kepada saya, saya akan mengatakan bertahan demi melawan GSP atau pensiun.
"Sayangnya dia tak pernah bertanya kepada saya dan obrolan itu tidak pernah terjadi." imbuhnya.
View this post on Instagram
Source | : | MMA Fighting |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR