BolaStylo.com - Di mana Paul Pogba saat Manchester United bantai Southampton dalam lanjutan Liga Inggris, Ole Gunnar Solskjaer punya alasan tersendiri.
Pekan ke-22 Liga Inggris 2020-2021 diwarnai kemenangan besar Manchester United atas Southampton di Stadion Old Trafford, Rabu (3/1/2021) dinihari WIB.
Dominasi pertandingan sudah ditunjukkan Manchester United di awal pertandingan usai Southampton bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-2.
Alexander Jjankewitz harus keluar lapangan lebih dini usai diganjar kartu mereha, tak sampai disitu Southampton bahkan harus mengakhiri laga dengan 9 pemain.
Tepat di menit ke-86, Jan Bednarek diusir wasit dari lapangan usai mendapat kartu merah, tak khayal Manchester United memanfaatkan kesempatan tersebut.
Baca Juga: Satu Tahun Cedera, Bek Ini Masih Punya Masa Depan di Manchester United
Sembilan gol digelontorkan para pemain Man United ke gawang Alex McCarthy, untuk kali kedua setelah terbantai dengan skor yang sama oleh Leicester City musim lalu.
Menariknya pesta gol Man United ini tidak dihadiri salah satu gelandang terbaik mereka, Paul Pogba yang tidak dimainkan Ole Gunnar Solskjaer.
Source | : | MUTV |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR