BolaStylo.com - Megabintang Barcelona, Lionel Messi dilaporkan akan mengambil langkah hukum bagi lima orang yang diyakini telah membocorkan kontrak senilai Rp9,481 triliun.
Seolah geram dokumen pribadinya disebar ke publik, Lionel Messi bakal menuntut pembocor kontraknya di Barcelona mulai dari 2017 hingga 2021.
Nilai kontrak Lionel Messi berdurasi empat tahun itu baru-baru ini bocor ke publik setelah dimuat salah satu media Spanyol, El Mundo pada Minggu (1/2/2021).
Tak hanya nominal uang, kontrak yang ditandatangani pada November 2017 itu juga berisi bonus tanda tangan kontrak baru yang didapatkan Lionel Messi.
Bonus tersebut terbagi menjadi dua, senilai lebih dari 115 juta euro ditambah dengan bonus loyalitas sebesar 77 juta euro.
Baca Juga: Kisah Miris Bocah Pemakai Kaos Plastik Lionel Messi, Hidupnya Hancur karena Perhatian dan Prasangka
Dilansir BolaStylo.com dari Daily Mail, radio Catalan, RAC1 melaporkan jika kebocoran nilai kontraknya ke publik ini membuat Messi marah besar.
Saat ini Messi disebut tengah menyiapkan langkah hukum terkait orang-orang yang terlibat dalam kasus kebocoran nilai kontrak.
Source | : | Dailymail.co.uk |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR