BolaStylo.com - Pelatih asal Indonesia, Hendrawan yang kini menjadi pelatih kepala tunggal putra Malaysia tampaknya harus bekerja lebih keras.
Hasil dua jilid Thailand Open 2021 dan BWF World Tour Finals 2020 pada Januari lalu membuat Hendrawan mendapatkan banyak kritikan.
Pasalnya, anak asuhannya, Lee Zii Jia yang kini menjadi andalan Malaysia usai Lee Chong Wei pensiun menunjukkan hasil yang sangat tidak memuaskan.
Raport Zii Jia di tiga turnamen itu bisa dibilang jeblok.
Di Thailand Open 2021 jilid pertama, Zii Jia tumbang di babak perempat final, di jilid kedua ia gagal di babak pertama dan pada BWF World Tour Finals tunggal putra Malaysia itu tumbang di fase grup.
Hasil ini membuat Zii Jia turun satu peringkat di ranking dunia dan membuat pelatihnya, Hendrawan jadi sorotan.
Salah satu tokoh bulu tangkis Malaysia, Datuk Rashid Sidek mengharapkan agar jajaran tim pelatih tunggal putra berjuang lebih keras.
Pasalnya, tak ada alasan apapun termasuk tidak adanya turnamen selama hampir setahun pandemi untuk memaklumi hasil buruk Zii Jia.
Mengingat, semua pebulu tangkis di dunia juga melalui hal yang sama.
Source | : | Bharian.com.my |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR