BolaStylo.com - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong belum yakin mampu memenuhi harapan tinggi dari Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan di SEA Games 2021.
Shin Tae-yong kini sedang memimpin Timnas Indonesia menjalankan pemusatan latihan (Training Camp, TC) untuk persiapan menghadapi SEA Games 2021 di Vietnam.
Sebanyak 35 pemain telah dipanggil Shin Tae-yong untuk mengikuti TC di Jakarta mulai 8 sampai 28 Februari 2021.
Terkait partisipasi Timnas Indonesia di SEA Games 2021, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali menargetkan untuk meraih medali emas.
Ketum PSSI, menyikapi target Menpora kepada Timnas Indonesia di SEA Games 2021 dengan optimis.
"Ini yang diberi target oleh Pak Menpora, dan saya optimis melihat usaha mereka," kata Iriawan dikutip dari PSSI TV.
Baca Juga: Terhentinya Liga Indonesia, Buat Shin Tae-yong Kesulitan di TC Timnas U-22
Shin Tae-yong juga turut memberikan tanggapan terkait target Timnas Indonesia untuk meraih medali emas di SEA Games 2021 mendatang.
Namun, Shin Tae-yong memiliki tanggapan yang berbeda dari Mochammad Iriawan.
"Jujur, kita nggak bisa bilang kita pasti mendapatkan medali emas," kata Shin Tae-yong.
Pelatih asal Korea Selatan ini menjelaskan alasan realistisnya terkait kekuatan timnas Indonesia.
Baca Juga: Kondisi Fisik Timnas U-22 Indonesia Turun Drastis, Kini Cuma Sentuh 30 Persen
"Memang kemampuan pemain Indonesia tidak kalah dari pemain di luar negeri, termasuk Asia," lanjutnya menerangkan.
"Tapi yang kurangnya itu adalah mental dan fisik, untuk menjadi pemain high level, perlu kita kuatkan mental dan fisik ini.
Meskipun bersikap realistis, Shin Tae-yong tak ingin terlihat kalah sebelum berperang.
Ia mencanangkan target yang sedikit berbeda dari Menpora dan Ketum PSSI atas partisipasi Timnas Indonesia di SEA Games 2021 mendatang.
Baca Juga: Tak Bisa Janjikan Emas, Ini Tujuan Shin Tae-yong di SEA Games 2021
Shin Tae-yong berjanji akan berusaha semaksimal mungkin untuk memberikan prestasi terbaik untuk timnas Indonesia.
"Tujuan utamanya memang kita harus ambil yang terbaik," kata juru taktik berusia 51 tahun itu.
"Dari coaching staff juga akan mengusahakan hal itu," pungkasnya.
Baca Juga: Alasan Logis Shin Tae-yong Hanya Panggil Pemain Lokal Ikut TC Timnas Indonesia
View this post on Instagram
Source | : | PSSI TV |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
KOMENTAR