BolaStylo.com - Sejumlah fakta soal kematian Diego Maradona kembali diungkap oleh salah satu teman dekat sang legenda.
Diego Maradona sebelumnya diketahui meninggal dunia dalam usia 60 tahun pada Rabu (25/11/2020) lalu.
Kabarnya Diego Maradona meninggal dunia setelah terkena serangan jantung saat sang legenda sedang tertidur.
Kematian Diego Maradona terjadi hanya beberapa hari setelah dia menjalani operasi di Rumah Sakit Olivos, Buenos Aires, Argentina.
Baca Juga: Sebelum Wafat, Diego Maradona Sempat Ingin Latih Timnas Indonesia
Diego Maradona saat itu harus naik meja operasi karena mengalami subdural hematoma atau pembekuan darah di otak.
Beberapa hari pasca-operasinya dinyatakan berhasil, Diego Maradona mengembuskan napas terakhirnya.
Hingga Senin (15/2/2021), sudah hampir tiga bulan Diego Maradona tutup usia.
Baca Juga: Lionel Messi Ngamuk, Para Legenda Barcelona Dipermalukan di Sesi Latihan
Fakta-fakta di balik kematian Diego Maradona pun satu per satu mulai tertungkap.
Salah satu teman dekat Maradona, Mariano Israelit, mengungkap fakta kematian sang legenda dalam sebuah wawancara bersama Teleshow.
Israelit mengatakan, ia sempat bertemu dengan Maradona sebelum legenda sepak bola asal Argentina itu menemui ajalnya.
Baca Juga: Diego Maradona Tinggalkan Wasiat 15 Tahun Silam, Ingin Nisannya Ada Tulisan Ini
Dalam pertemuan tersebut, Isrealit menceritakan fakta mengejutkan tentang kondisi kesehatan.
Menurut penuturan Israelit, Maradona mengakui bahwa dia memiliki penyakit jantung dan keluarganya tahu tentang hal itu.
Namun, mantan pesepak bola ikonik itu tidak menerima pengobatan yang ia butuhkan dan hidup dalam kondisi tidak baik meski ia kaya raya.
"Mereka tahu Maradona punya masalah dengan jantungnya dan dia tidak diobati," kata Israelit.
Lebih jauh, Israelit menceritakan soal harta tersembunyi yang ditinggalkan Maradona.
Maradona tutup usia dengan keadaan meninggalkan harta warisan yang rumit dan sedang diperebutkan oleh anak-anaknya.
Baca Juga: Kematian Diego Maradona Jadi Misteri, Keluarga Ungkap Fakta Mengejutkan
Israelit menyebut harta warisan Maradona mencapai angka lebih dari 100 juta dollar Amerika atau sekitar Rp1,4 triliun.
"Ketika dia kembali dari Meksiko dia mengatakan kepada saya: 'Anda tidak tahu bagaimana saya pulih setelah Dubai, saya memiliki lebih dari 100 juta [dolar]".
"Itu yang dia katakan kepadaku dan aku menjawab: 'Kamu adalah raja dan kamu harus hidup sebagaimana kamu layak'," ujar Israelit.
Baca Juga: Harta Tersembunyi Diego Maradona Diungkap Sahabatnya, Jumlahnya Fantastis
Israelit mengungkapkan bahwa tidak ada yang tahu di mana uang ini, meski Maradona bisa saja mengungkapnya pada hari-hari terakhirnya.
"Rumah terakhirnya tidak dalam kondisi fit," kata Israelit. Mereka mengalami kebocoran, tidak ada AC, tidak ada pemanas."
"Dan kita berbicara tentang seorang pria yang memiliki (100 juta dolar) yang sekarang tidak ada yang tahu di mana dia."
Kematian Maradona tidak hanya menyebabkan kejutan besar di negara asalnya Argentina, tetapi di seluruh dunia.
Ratusan ribu penggemar berkumpul untuk memberikan penghormatan bagi jenazahnya.
View this post on Instagram
Source | : | Marca |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR