BolaStylo.com - Lionel Messi disebut tidak akan bisa mengungguli Cristiano Ronaldo karena "perbedaan besar" antara apa yang telah mereka capai.
Perdebatan antara Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo soal siapa yang terbaik seolah tidak pernah berakhir.
Jika trofi Ballon d'Or jadi patokannya, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo ada di posisi teratas dalam daftar penghargaan tersebut.
Lionel Messi mengoleksi enam trofi, sementara Cristiano Ronaldo meraih lima titel.
Baca Juga: Iseng Curhat, Khabib Yakin Ronaldo Mampu Juarai UFC Jika Satu Kampung dengannya
Akan tetapi, perdebatan Lionel Messi dengan Cristiano Ronaldo masih terus berlanjut meski keduanya berada di liga yang berbeda.
Teraktual, komparasi Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo dilontarkan oleh pemain sayap Bayer Leverkusen, Leon Bailey.
Bagi Bailey, Lionel Messi tidak akan pernah mengungguli Cristiano Ronaldo.
Baca Juga: Kombinasi Ngeri Haaland, Cara Main Ibrahimovic & Curi Diet Ronaldo!
Bahkan, Bailey menilai Cristiano Ronaldo akan tetap lebih unggul meski Lionel Messi punya kemampuan hebat soal skill mengolah bola.
Bailey lantas mengungkapkan alasan sederhana yang membuat dirinya beranggapan bahwa Lionel Messi tidak akan pernah bisa menyamai Cristiano Ronaldo.
Menurutnya, Messi telah menghabiskan waktu terlalu lama di Barcelona.
Baca Juga: Kalimat Sakti Lionel Messi yang Bikin Bocah Bengal Menggila di Barcelona
Sehingga, hal itu membuat Messi tidak pernah membuktikan kemampuannya dengan tim berbeda atau di liga yang berbeda.
"Saya pikir dia (Messi) telah berada di satu klub terlalu lama," kata Bailey kepada ESPN.
Perbedaan besar antara keduanya menurut Bailey adalah Cristiano Ronaldo telah melakukan hal-hal hebat di tim berbeda dan itulah yang membuatnya hebat.
Baca Juga: Digertak Cristiano Ronaldo, Andrea Pirlo Beberkan Kondisi Juventus
"Jelas mereka adalah dua pemain hebat tapi Ronaldo akan selalu lebih unggul."
Pemain timnas Jamaika itu menambahkan bahwa, meski dia yakin Messi memiliki bakat sepak bola alami, Ronaldo jauh lebih sukses di matanya.
"Saya yakin Messi lebih berbakat dalam hal bakat (murni) daripada Cristiano," jelas Bailey.
Baca Juga: VIDEO - Lionel Messi Frustrasi Barcelona Kalah, Sampai Sikut Lawan dari Belakang
"Tetapi jika menyangkut kesuksesan yang lebih, saya akan memberikan itu kepada Ronaldo 100 kali."
Ronaldo, yang saat ini berusia 36 tahun, memang unggul di atas Messi dalam hal kemenangan Liga Champions, yakni lima banding empat.
Akan tetapi, Messi telah memenangkan lebih banyak gelar juara liga dengan mengumpulkan 10 trofi La Liga dibandingkan dengan tujuh gelar milik Ronaldo.
“Cristiano Ronaldo has done great things in different teams, and that’s what makes him great.”@leonbailey on the Messi vs. Ronaldo debate ????
(via @alexisenunes) pic.twitter.com/TWw5dFZiFl
— ESPN FC (@ESPNFC) February 18, 2021
Namun, trofi domestik milik Ronaldo dimenangkan bersama tiga klub berbeda, yakni Manchester United (Liga Inggris), Real Madrid (Liga Spanyol), dan Juventus (Liga Italia).
Jadi, Bailey yang mencetak 9 gol dalam 23 pertandingan musim ini, percaya bahwa Ronaldo lebih unggul atas Messi karena membuktikan kemampuannya di tiga liga yang berbeda.
Bahkan Ronaldo bisa dikatakan menjajal empat liga, apabila kita juga menghitung riwayat kariernya di Sporting CP.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Sampaikan 2 Kalimat Buat Juventus Usai Kalah dari Napoli
Dalam hal penghargaan individu, keduanya memiliki dominasi yang sulit dikalahkan pemain lain dengan Messi mengoleksi enam total trofi Ballon d'Or dan Ronaldo lima piala.
Banyak pemain menyebut Messi sebagai yang terhebat dari generasi ini, karena keahliannya hampir seperti manusia super.
Akan tetapi, keinginan Ronaldo untuk terus membuktikan kemampuannya sering kali dianggap sebagai keunggulan atas Messi, yang hanya pernah bermain untuk Barcelona.
View this post on Instagram
Source | : | ESPN |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR