BolaStylo.com - Megabintang Barcelona, Lionel Messi, akhirnya buka suara soal kabar ketertarikan Manchester City dan Paris Saint-Germain (PSG).
Masa depan Lionel Messi bersama Barcelona saat ini masih belum menemui kejelasan.
Padahal kontrak Lionel Messi di Barcelona akan segera berakhir pada 30 Juni 2021 mendatang.
Kondisi ini membuat Lionel Messi diisukan bakal hengkang dari Barcelona dan dikaitkan dengan sejumlah klub.
Manchester City dan PSG menjadi dua klub yang santer dikabarkan tertarik dengan Lionel Messi.
Lionel Messi gencar dikaitkan dengan klub kaya asal Inggris Manchester City, lantaran berpeluang reuni dengan Pep Guardiola.
Manchester City sendiri memang telah menyangkal soal kabar pendekatan dengan Lionel Messi.
Baca Juga: 'Tarian Terakhir' Messi di Barcelona Hampir Padam Kurang dari 2 Pekan!
Namun, peluang Manchester City untuk menggaet Lionel Messi tetap terbuka mengingat The Citizens punya finansial yang cukup kuat.
Di sisi lain, PSG juga termasuk kandidat kuat destinasi Lionel Messi selanjutnya jika hengkang dari Barcelona.
PSG punya alasan yang sama seperti Manchester City mengapa dianggap sebagai klub yang cocok untuk Lionel Messi.
Baca Juga: Gol Messi Gagal Bawa Barcelona Menang, Jordi Alba: Ini Tak Bisa Diterima!
Mereka memiliki finansial yang kuat serta diisi oleh sejumlah sosok yang dengan dengan sang kapten.
Sebut saja seperti Neymar, Angel Di Maria, serta pelatih Mauricio Pochetino yang merupakan orang Argentina.
Keberadaan mereka tentu bisa dimanfaatkan oleh PSG untuk memancing Lionel Messi bergabung.
Baca Juga: Pique Marahi Griezmann dan Tak Acuhkan Messi Lagi, Ronald Koeman Malah Senang
Namun demikian, Lionel Messi belum memutuskan di mana dia akan bermain pada musim depan.
Menurut laporan ESPN, pewakilan pemain 33 tahun itu belum membuka pembicaraan kemungkinan transfer.
"Saya tidak berpikir terlalu jauh ke depan dalam jangka pendek dan hanya ingin melihat bagaimana musim berakhir," kata Lionel Messi.
Baca Juga: Sehebat Apa pun Lionel Messi, Tak Akan Bisa Ungguli Cristiano Ronaldo
"Saya tidak akan bernegosiasi dengan klub lain."
"Saya akan menunggu musim berakhir dan pada Juni saya akan memutuskan," imbuhnya.
Lionel Messi sendiri telah menyatakan bakal hengkang dari Barcelona pada musim lalu.
Namun, ia akhirnya memutuskan untuk bertahan di Camp Nou setidaknya sampai kontraknya berakhir pada akhir musim nanti.
View this post on Instagram
Source | : | ESPN |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR