BolaStylo.com - Sinyal Lionel Messi pergi dari Barcelona di akhir musim 2020-2021 semakin kuat, Lautaro Martinez diklaim sebagai penggantinya.
Sederet nama pesepak bola muda dunia yang menjadi janji kampanye calon presiden Barcelona sebagai pengganti sosok Lionel Messi.
Melalui para calon presiden ini, Barcelona diharapkan memiliki pengganti pemilik nomor punggung 10 klub yang bermarkas di Camp Nou ini.
Langkah ini diambil setelah Lionel Messi tak kunjung menyepakati perpanjangan kontrak yang berakhir pada akhir musim ini.
Kuat dugaan pria Rosario memilih hengkang dari klub yang telah membesarkan namanya itu ketimbang memperbaharui kontrak.
Baca Juga: Di Balik Senyum Lionel Messi, Ada Frustrasi Karena Rekan Setim di Barcelona
Beberapa nama pemain muda berbakat mencuat diklaim sebagai pengganti Messi, mulai dari Kylian Mbappe, Erling Haaland hingga Lautaro Martinez.
Namun karena nominal harga Mbappe dan Haaland yang tidak masuk akal di tengah pandemi Covid-19, Lautaro dinilai sebagai sosok pewaris yang tepat.
Source | : | Diario Gol |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR