BolaStylo.com - Kim Kurniawan resmi meninggalkan Persib Bandung setelah lima musim membela klub kesayangan bobotoh itu.
Kontrak Kim Kurniawan memang sudah berakhir pada Januari 2021 dan memutuskan untuk tidak memperpanjangnya.
Menurut pengakuan Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahyono, Kim Kurniawan hengkang karena ingin mencari tantang baru.
"Kim kontraknya habis bersama Persib dan memilih hengkang untuk mencari tantangan lain," kata Teddy.
Sebenarnya pihak Persib telah mempersiapkan perpanjangan kontrak, namun Kim memilih untuk menolaknya.
Tedy menegaskan jika pilihan Kim untuk hengkang bukan karena masalah nilai kontrak.
Kim ingin mendapatkan tantang lain sehinga mencari kesempatan bermain yang lebih banyak.
Baca Juga: Target Real Madrid dan Barcelona, Bagaimana Komitmen Mohamed Salah?
"Bukan karena nilai kontrak, melainkan lebih ke kesempatan bermain. Dia ingin mendapatkan tantangan lain dalam kariernya," ujar Teddy.
Kesempatan bermain Kim di Persib memang berkurang semenjak mengalami cedera parah tulang pada 2017.
Proses pemulihan Kim membutuhkan waktu cukup lama sehingga pada musim 2018 hanya bermain pada 11 laga resmi.
Sementara itu, di musim 2019 meski sudah pulih, Kim hanya bermain di 19 pertandingan.
Bahkan dalam 19 pertandingan tersebut, Kim tak selalu menjadi starter.
Kim tercatat hanya menjadi starter di 9 laga.
Baca Juga: Kembali ke USA, Khabib Kenang Momen Indah Di Balik Sengsara Tahun 2020
Sebenarnya pada tiga pertandingan yang dilakoni Persib musim 2020, Kim selalu menjadi starter.
Sayangnya, liga harus dihentika karena pandemi Covid-19.
Terkait tim mana yang akan menjadi tujuan Kim, Teddy tak ingi banyak berkomentar.
Dia hanya menyayangkan keputusan Kim dan mengucapkan terima kasih kepada pemain keturunan Indonesia-Jerman itu.
"Terima kasih kepada Kim Kurniawan atas sumbangsih dan kerja samanya selama lima tahun terakhir," ucap Teddy.
View this post on Instagram
Source | : | kompas |
Penulis | : | Rara Ayu Sekar Langit |
Editor | : | Rara Ayu Sekar Langit |
KOMENTAR