BolaStylo.com - Pelari Jamaika sekaligus mantan rekan setim Usain Bolt, Yohan Blake menolak untuk divaksin Covid-19 dan lebih memilih absen di Olimpiade Tokyo 2020.
Keputusan berani sekaligus kontroversial diambil rival Usain Bolt, Yohan Blake dalam meraih medali emas di Olimpiade Tokyo 2020.
Yohan Blake berkesempatan meraih medali tersebut di nomor bergengsi 100 meter putra bermodal dua medali perak Olimpiade London 2012.
Pasalnya Yohan Blake memilih mundur dari Olimpiade 2020 ketimbang harus mendapatkan vaksin corona sebagai salah satu syarat tampil.
Komite Olimpiade Internasional (IOC) memang tak mewajibkan atlet untuk disuntik vaksin corona sebelum tampil di Olimpiade Tokyo.
Baca Juga: 4 Masih Kurang, Cristiano Ronaldo dan Georgina Rodriguez Ingin Tambah Momongan
Meski begitu, John Coates selaku Wakil Presiden IOC mendorong pihaknya akan memaksa atlet untuk melakukan vaksin corona ini.
Dilansir BolaStylo.com dari AS.com, Blake mengaku memiliki alasan tersendiri dalam pilihannya untuk menolak vaksin corona.
Source | : | As.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR