BolaStylo.com - Pembalap Ducati, Jack Miller merasa ngeri di balik kebahagiaannya difavoritkan sebagai juara MotoGP 2021 atas hasil test pramusim yang mengesankan.
Jack Miller mengantongi modal bagus jelang MotoGP 2021 yang segera dimulai akhir bulan ini di Qatar (26-28 Maret).
Bersama tim Ducati, Jack Miller berhasil menjadi pembalap tercepat dalam test pramusim MotoGP 2021 di Qatar.
Dalam dua kali test di Sirkuit Losail, Miller mencatatkan waktu tercepat pada hari pertama dengan catatan waktu 1 menit 53,183 detik.
Hal ini diakui Jack Miller sebagai hari terbaiknya sepanjang lima tahun terakhirnya, sejak dipromosikan ke kelas MotoGP.
"Jujur saya sangat menikmati momen ini, saya tak pernah merasa sebahagia ini sejak di kelas MotoGP," kata Miller dikutip BolaStylo dari GP One.
"Seperti yang anda katakan, itu (favorit juara) tidak pernah terjadi kepada saya di MotoGP," imbuhnya.
Baca Juga: MotoGP 2021 - Bahkan Tanpa Adanya Marquez, Gelar Juara Joan Mir Terancam!
Di sisi lain, menjadi favorit juara justru membuat Jack Miller ngeri sendiri.
Pembalap 26 tahun ini mengaku hasil test pramusim hanyalah menunjukan persiapan yang matang saja, tidak lebih.
Sementara MotoGP 2021 baru akan dimulai dan ada banyak hal tak terduga yang bisa saja terjadi.
"Tapi hal tersulit adalah menjaga kaki kami tetap di tanah, terus bekerja menuju tujuan juara di akhir musim," lanjut Jack Miller.
Baca Juga: MotoGp 2021 - 2 Kata Rossi Untuk 2 Hal Positif Yamaha, Sudah Cukup?
"Ada waktu yang lama antara Qatar 1 hingga akhir musim dan begitu banyak hal yang bisa saja terjadi di MotoGP 2021 nanti.
"Saya pikir hal terbesar yang harus dilakukan adalah menjaga fokus saya untuk selalu memimpin di barisan terdepan dan tidak terpaku pada hal buruk.
"Sekarang saya bisa lebih cepat dan memanfaatkan seluruh lintasan menjadi keunggulan bagi kami," pungkasnya.
Mungkin hasil pramusim membuat Jack Miller menjadi favorit juara, paling tidak pada MotoGP Qatar 2021 nanti.
Baca Juga: MotoGP 2021 di Depan Mata. Marc Marquez Beri Kabar Baik soal Cederanya
Namun, sepanjang musim 2021 nanti kelas MotoGP akan kedatangan sang mantan juara, Marc Marquez yang diprediksi tim Repsol Honda akan comeback lebih cepat dari perkiraan.
Belum lagi juara dunia MotoGP 2020, Joan Mir yang ingin mempertahankan gelarnya dari tangan Marc Marquez dan rider lainnya.
Sementara para pembalap pabrikan Yamaha, Fabio Quartararo, Maverick Vinales, Franco Morbidelli, dan Valentino Rossi juga mebayangi deretan teratas.
Oleh karena itu, Jack Miller tidak ingin hasil pramusim yang membahagiakannya ini justru mengalihkan fokusnya.
Baca Juga: Terlalu Nekat! Adik Marc Marquez Ingin Tetap Membalap Meski Kaki Retak
View this post on Instagram
Source | : | GPOne.com |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR