Namun pasangan Inggris kembali berhasil menjauh usai Sabar/Reza menambah satu poin dan menutup gim kedua dengan 16-21.
Membuka gim ketiga, Sabar/Reza mencoba mengimbangi permainan dari wakil Inggris, namun pengalaman lebih lawan membuat mereka berhasil unggul 3-5.
Meskipun wakil Indonesia berhasil menambah poin, wakil Inggris tetap menjaga jarak dua poin di atas mereka 6-8.
Sebelum akhirnya menutup interval gim ketiga dengan skor 8-11.
Permainan tak banyak berubah usai jeda interval gim ketiga, Ben/Sean masih terlalu perkasa untuk wakil Indonesia.
Empat puluh lima menit pertandingan berjalan, unggulan keempat turnamen itu unggul empat poin dari Sabar/Reza, 12-17.
Wakil Inggris pun sukses memastikan langkah ke partai final usai mengamankan gim ketiga dengan skor akhir 13-21.
Baca Juga: Orleans Masters 2021 - Ganda Putri Debutan Indonesia Bikin Unggulan ke-6 Kelabakan
View this post on Instagram
Source | : | bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR