BolaStylo.com - Pembalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales, mengaku tidak akan membalap terlalu kencang usai juara MotoGP Qatar 2021.
Maverick Vinales berhasil membuat kejutan dalam seri perdana MotoGP Qatar 2021 pada Minggu (28/3/2021).
Mengaspal di Sirkuit Losail, Maverick Vinales memulai balapan MotoGP Qatar 2021 dari posisi ketiga.
Maverick Vinales start di belakang rekan setimnya di Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, dan ride Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia.
Baca Juga: MotoGP Qatar 2021 - Kata-kata Pertama Maverick Vinales Usai Raih Podium Utama
Meski tak memulai balapan dari pole position, Maverick Vinales sukses memastikan podium juara MotoGP Qatar 2021 menjadi miliknya.
Ia sukses merebut posisi terdepan setelah mengungguli Johann Zarco (Pramac Racing) dan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo).
Vinales sempat tertinggal dari pembalap Ducati, Francesco Bagnaia, yang memimpin dari pole position diikuti rekan setim, Jack Miller, yang menerobos ke posisi dua dari baris kelima.
Baca Juga: MotoGP Qatar 2021 - Cuma Finis ke-12, Valentino Rossi Ungkap Masalah Klasik Yamaha
Pembalap Pramac Racing, Johann Zarco, membuntuti dari posisi tiga.
Sementara rekan setimnya Bagnaia, Jorge Martin, merangsek ke posisi keempat setelah start dari urutan ke-10.
Meski begitu MotoGP Qatar 2021 sepertinya ditakdirkan menjadi milik Vinales.
Baca Juga: MotoGP Qatar 2021 - Diskusi Strategi dengan Vinales, Quartararo Ngegas Pengen Begini
Ketika balapan menyisakan tujuh lap, Vinales berhasil merebut posisi terdepan yang dipegang Bagnaia.
Source | : | Diario AS |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR