"Kami sudah paham dengan karakter dan gaya bermain coach (Robert) Rene Alberts. Kami juga beberapa kali sudah bertemu sebelum Piala Menpora ini," ucap Widodo C Putro.
"Waktu saya di Bali, saya di SFC, jadi karakter Alberts itu sepak bola menyerang dan itu sudah kami ketahui dan pemain-pemain dari winger-nya juga sangat cepat-cepat," imbuhnya.
Baca Juga: Bandingkan Sepak Bola Indonesia dan Paraguay, Ini Kata Pemain Persita
Jika ingin lolos ke babak selanjutnya, Persita harus mampu meraih kemenangan atas Persib setelah di laga pertama menelan kekalahan.
Meski demikian, Widodo hanya berharap anak asuhnya tampil dengan performa maksimal saat bertemu Maung Bandung nanti.
"Kami pada prinsipnya persiapan untuk liga, kalaupun itu kemenangan, ya itu bonus bagi kami," ujar Widodo.
"Yang terpenting koordinasi permainan, tujuan dari semua permainan adalah kemenangan. Namun, kemenangan itu banyak yang tidak sepaham, ada yang instan.
Source | : | bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR