"Namun, ini adalah awal musim. Jadi, saya ingin mengambil risiko. Saya saat itu berpikir podium kedua sangat bagus. Namun, saya sekarang tidak bisa membela diri," tutur Mir.
Mir sebenarnya sadar jika dua pembalap Ducati membuntutinya.
Dia mengatakan jika kecepatan Ducati telah membuatnya frustrasi.
"Saya tahu saat itu duo Ducati membuntuti saya. Kecepatan mereka ketika menyalip membuat saya frustrasi," ujar Mir.
Kini Mir tak ingin terlalu memikirkan hal tersebut.
Bagi Mir yang terpenting adalah dia sudah mulai terbiasa dengan motor.
Dia pun belajar pentingnya mengatur ban.
Baca Juga: MotoGP Qatar 2021 - Maverick Vinales Ungkap Kemampuan Penting Yamaha yang Buatnya Juara
Source | : | kompas,Speedweek.com |
Penulis | : | Rara Ayu Sekar Langit |
Editor | : | Rara Ayu Sekar Langit |
KOMENTAR