BolaStylo.com - Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo diklaim pernah membuat seorang penggemarnya, Robin Gosens malu setengah mati karena diacuhkan idolanya itu.
Robin Gosens merupakan bek klub sayap Liga Italia, Atalanta yang mengidolakan Cristiano Ronaldo.
Pemain berusia 26 tahun itu mengaku telah lama mengidolakan sosok Cristiano Ronaldo.
Kepindahan Cristiano Ronaldo dari Real Madrid ke Juventus dilihat Gosens sebagai kesempatan untuk berhadapan langsung dan lebih dekat dengan sang idola.
Robin Gosens bermimpi mendapat kesempatan untuk bertukar baju dengan Cristiano Ronaldo saat Atalanta melawan Juventus.
Namun semua tak berjalan sesuai keinginan Gosens, ia mengaku Ronaldo pernah menolak bertukar baju dengannya usai laga Atalanta vs Juventus berakhir.
Gosens, yang telah menghabiskan empat tahun terakhir di Atalanta mengatakan CR7 bahkan tidak melihatnya sedikitpun sebelum secara brutal menolak permintaannya.
Baca Juga: Klaim Sepihak Pepe, Ronaldo Tak Seperti Messi yang Jago Kandang
Dikutip BolaStylo dari Daily Star, hal ini dijelaskan Robin Gosens dalam biografinya, 'Dreams Are Worth While' beberapa waktu yang lalu.
Bek Atalanta ini merasa apa yang seharusnya menjadi salah satu malam paling membanggakan dalam kariernya berubah menjadi momen paling memalukan seumur hidupnya.
"Setelah pertandingan melawan Juventus, saya mencoba untuk memenuhi impian saya memiliki jersey Cristiano Ronaldo," tulis Gosens dalam biografinya.
"Setelah peluit akhir saya menghampirinya, bahkan tidak menghampiri publik untuk merayakannya.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo, Kunci Erling Haaland Tentukan Klub di Masa Depan
"Tapi Ronaldo ternyata tidak mau, ia tidak menerimanya (bertukar kaos).
"Saya bertanya, 'Cristiano, bolehkan saya bertukar baju dengan Anda?
"Dia bahkan tidak melihatku, dia hanya berkata , 'Tidak!'
"Saya benar-benar merasa malu, saya pergi dan merasa kecil," sesalnya.
Baca Juga: Wow! Ban Kapten yang Dibuang Ronaldo dengan Emosi Laku 1 Miliar
"Anda tahu momen ketika sesuatu yang memalukan terjadi dan Anda melihat sekeliling memeriksa apakah ada yang menyadarinya?
"Itu yang saya rasakan saat itu dan berusaha untuk menyembunyikannya," pungkasnya.
Terlepas dari momen memalukan itu, Gosens kini bersama Atalanta lebih unggul dari tim Ronaldo di Liga Italia di posisi ketiga.
Pasukan Gian Piero Gasperini telah mencatatkan tiga kemenangan di Liga Spanyol berturut-turut menyusul kekalahan 0-1 dari Inter Milan.
Sementara Ronaldo bersama Juventus belum beranjak dari posisi keempat.
Inter Milan kini memiliki keunggulan delapan poin di puncak klasemen Liga Italia.
Baca Juga: Simpati, Cristiano Ronaldo Kirim Sepucuk Pesan ke Junior Lionel Messi
View this post on Instagram
Source | : | dailystar |
Penulis | : | Reno Kusdaroji |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR