Barcelona selisih satu angka dari rival abadi mereka, Real Madrid, yang menduduki urutan kedua.
Namun, pelatih Barcelona Ronald Koeman dihadapkan dengan pilihan sulit jelang melawan Real Valladolid.
Baca Juga: Klaim Sepihak Pepe, Ronaldo Tak Seperti Messi yang Jago Kandang
Koeman dibayangi ancaman skorsing yang menjerat Lionel Messi dan Frenkie de Jong mendapat kartu kuning pada laga nanti.
Jika Lionel Messi dan Frenkie de Jong diganjar kartu kuning, maka Koeman akan kehilangan dua pemainnya itu pada laga selanjutnya.
Barcelona pun dipastikan harus bekerja lebih keras pada laga selanjutnya karena beradapan dengan Real Madrid.
Baca Juga: Fans Temukan Sentuhan Cinta di Balik Tangisan Pelatih Pertama Messi
Meski begitu, Koeman siap mengambil risiko yang bakal diterima Barcelona.
Ia mengatakan bakal memainkan Lionel Messi dan Frenkie de Jong pada laga melawan Real Valladolid.
"Kami tahu dua pemain ini tinggal satu kartu lagi, tapi ini bukan waktu istirahat pemain karena kartu atau kesegaran," kata Koeman dikutip BolaStylo.com dari Marca.
Source | : | Marca |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |
KOMENTAR