BolaStylo.com - Sama-sama berpeluang hengkang akhir musim ini, Sergio Ramos kenang Lionel Messi sebagai pengancur Real Madrid di masa keemasan Barcelona.
Tak dipungkiri oleh kapten Real Madrid, Sergio Ramos bahwa Lionel Messi bersama Barcelona merupakan mimpi buruk timnya selama bertahun-tahun.
Bukan isapan jempol belaka, pernyataan ini dilontarkan secara langsung oleh Sergio Ramois dalam cuplikan film dokumenternya berjudul El Corazo de Sergio Ramos.
Film dokumenter sosok yang juga kapten timnas Spanyol ini akan dirilis pada 13 September 2021, salah satu cuplikannya menceritakan soal Lionel Messi.
Bagi Ramos, pemilik nomor punggung 10 berjuluk La Pulga itu telah membuat Real Madrid menderita selama bertahun-tahun.
Baca Juga: Tanpa Lionel Messi, Sergio Ramos Pandang Remeh Barcelona!
Seolah haru, Ramos mengingat banyak kenangan saat berduel dengan Messi baik di kompetisi domestik maupun internasional.
Mantan rekan Roberto Carlos dan Zinedine Zidane ini bahkan meyakini jika Messi merupakan alasan terbesar di balik banyaknya trofi Barcelona.
Karena alasan yang sama pula, era keemasan El Real bersama Ramos menjadi terbatas karena Barcelona yang sulit untuk diatasi.
"Selama bertahun-tahun kami telah menderita saat melawan Messi, mungkin jika Barcelona tak memilikinya, kami akan lebih banyak memenangi gelar," ucap Ramos.
Baca Juga: Real Madrid Dapat Kabar Buruk Jelang Lawan Barcelona di Liga Spanyol
"Ada momen ketika kami menghadapi tim terbaik Barcelona sepanjang sejarah. Kami juga punya pelatih hebat seperti Jose Mourinho.
"Namun sulit bagi kami untuk mengalahkan Barca, kami tidak bisa banyak meraih kemenangan dan mengalami banyak tekanan.
"Baik karena mereka maupun oleh kami sendiri." imbuhnya.
Fakta menarik ini sekaligus menjadi daya tarik tersendiri jelang digelarnya el clasico antara Real Madrid melawan Barcelona pada Minggu (11/4/2021).
Baca Juga: Link Live Streaming Real Madrid Vs Liverpool Perempat Final Liga Champions
Duel ini juga berpotensi sebagai penentu gelar Liga Spanyol pada musim ini, meskipun dalam laga tersebut Ramos dipastikan absen karena cedera.
Barcelona pun diuntungkan, pasalnya tiga poin dari Real Madrid mampu membuat Lionel Messi kian mendekati pemuncak klasemen sementara, Atletico Madrid.
View this post on Instagram
Source | : | berbagai sumber |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |
KOMENTAR